HARIAN DISWAY - Tahukah, puasa sunah Senin dan Kamis memiliki banyak keistimewaan yang luar biasa? Banyak umat Islam yang menjalankannya karena ibadah ini dicintai dan dikerjakan oleh Rasulullah SAW.
Ada banyak hadis yang menguatkan pelaksanaan puasa Senin Kamis Sehingga tanpa ragu dikerjakan karena umat Islam. Misalnya yang ada dalam hadis berikut ini.
ﻓﻘﺎﻝ ﻟﻪ ﻣﻮﻻﻩ: ﻟﻢ ﺗﺼﻮﻡ ﻳﻮﻡ اﻻﺛﻨﻴﻦ ﻭﻳﻮﻡ اﻟﺨﻤﻴﺲ، ﻭﺃﻧﺖ ﺷﻴﺦ ﻛﺒﻴﺮ؟، ﻓﻘﺎﻝ: ﺇﻥ ﻧﺒﻲ اﻟﻠﻪ ﺻﻠﻰ اﻟﻠﻪ ﻋﻠﻴﻪ ﻭﺳﻠﻢ ﻛﺎﻥ ﻳﺼﻮﻡ ﻳﻮﻡ اﻻﺛﻨﻴﻦ ﻭﻳﻮﻡ اﻟﺨﻤﻴﺲ، ﻭﺳﺌﻞ ﻋﻦ ﺫﻟﻚ، ﻓﻘﺎﻝ: «ﺇﻥ ﺃﻋﻤﺎﻝ اﻟﻌﺒﺎﺩ ﺗﻌﺮﺽ ﻳﻮﻡ اﻻﺛﻨﻴﻦ ﻭﻳﻮﻡ اﻟﺨﻤﻴﺲ»
Usamah bin Zaid ditanya: "Mengapa engkau puasa Senin dan Kamis padahal sudah tua?" Usamah menjawab: "Nabi berpuasa Senin dan Kamis. Ketika Nabi ditanya beliau menjawab: "Amal-amal manusia dilaporkan (kepada Allah) pada hari Senin dan Kamis." (HR Abu Dawud).
BACA JUGA: Niat Puasa Senin Kamis Beserta Doa Berbuka
Sebagaimana diketahui, laporan amal manusia kepada Allah ada tiga. Pertama laporan harian, yaitu pada pagi dan sore (HR Al-Bukhari). Kedua laporan tiap pekan, yaitu Senin dan Kamis. Ketiga laporan tahunan, yaitu pada malam Nishfu Sya'ban
Selain itu karena termasuk salah satu puasa sunah, ada pula hadis yang menerangkannya sehingga puasa sunah apa pun itu sangat dianjurkan untuk dikerjakan. Apalagi saat ini tengah masuk bulan Rajab.
Berdasarkan hadis-hadis Rasulullah, berikut beberapa manfaat dan keutamaan puasa sunah Senin Kamis:
1. Amal yang Diperlihatkan kepada Allah
BACA JUGA: Rajab, Waktunya Laksanakan Puasa Sunah Mutlak, Apa Itu?
Pada hari Senin dan Kamis, amal perbuatan kita diangkat dan dilaporkan kepada Allah. Rasulullah SAW berkata: "Aku suka jika amalanku diperlihatkan dalam keadaan aku sedang berpuasa."(HR. Tirmidzi)
Artinya Senin Kamis adalah hari diangkatnya/diperiksa berbagai amalan. Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Amal-amal manusia diperiksa pada setip hari Senin dan Kamis, maka aku menyukai amal perbuatanku diperiksa sedangkan aku dalam keadaan berpuasa.” (HR. At-Tirmidzi).
Karena hari Senin Kamis ada pemeriksaan amal tentunya orang yang berpuasa bukannya malah bermalas-malasan. Tapi justru bersemangat untuk memperbanyak amal saleh kedua.
BACA JUGA: Puasa Rajab: Tata Cara, Niat, dan Waktu Pelaksanaannya
2. Senin dan Kamis hari pengampunan dosa