Harga Emas Anjlok Hari Ini, Harga Jual Kembali Capai Rp 1,5 Juta

Jumat 07-02-2025,13:50 WIB
Reporter : Alfi Faiqotul*
Editor : Mohamad Nur Khotib

HARIAN DISWAY - Dilansir dari laman resmi Logam Mulia pada Jumat, 7 Februari 2025, harga emas turun sebesar Rp 10.000 sehingga menjadi Rp 1.660.000 per gram.

Padahal, pada hari sebelumnya, harga emas menduduki puncak kenaikannya seharga Rp 1.670.000 per gram. 

Kenaikan itu secara bertahap dimulai sejak 3 Februari 2025 dengan harga Rp 1.621.000 per gram. Kemudian hari selanjutnya naik drastis menjadi Rp 1.650.000 per gram.

Lalu pada 5 Februari 2025, harga emas terus merangkak naik Rp 13.000 menjadi Rp 1.663.000 per gram. Puncaknya, harga emas mencapai Rp 1.670.000 per gram pada Kamis, 6 Februari 2025.

Sedangkan, harga jual kembali (buy backemas turun menjadi Rp 1.511.000 per gram pada Jumat, 7 Februari 2025.

Penurunan itu terjadi setelah sebelumnya harga jual kembali sempat mencapai Rp 1.521.000 per gram.

Hal itu disebabkan oleh harga dasar emas yang melonjak turun setelah beberapa hari sebelumnya mengalami kenaikan yang signifikan.

BACA JUGA:Harga Emas Hari Ini Melonjak Lagi, Tembus Rp 1,65 Juta per Gram!

BACA JUGA:Harga Emas Tembus Rp 1,62 Juta per Gram, Rekor Tertinggi Januari 2025!

Berikut adalah daftar harga dasar emas berbagai ukuran dan perubahannya setelah ditambah PPh 0,25%:

  • 0,5 gram seharga Rp 880.000 menjadi Rp 882.200
  • 1 gram seharga Rp 1.660.000 menjadi Rp 1.664.150
  • 2 gram seharga Rp 3.260.000 menjadi Rp 3.268.150
  • 3 gram seharga Rp 4.865.000 menjadi Rp 4.877.163
  • 5 gram seharga Rp 8.075.000 menjadi Rp 8.095.188
  • 10 gram seharga Rp 16.095.000 menjadi Rp 16.135.238
  • 25 gram seharga Rp 40.112.000 menjadi Rp 40.212.280
  • 50 gram seharga Rp 80.145.000 menjadi Rp 80.345.363
  • 100 gram seharga Rp 160.212.000 menjadi Rp 160.612.530
  • 250 gram seharga Rp 400.265.000 menjadi Rp 401.265.663
  • 500 gram seharga Rp 800.320.000 menjadi Rp 802.320.800
  • 1000 gram seharga Rp 1.600.600.000 menjadi Rp 1.604.601.500

BACA JUGA:Harga Emas Anjlok Hari Ini setelah Menyentuh Rekor Termahal, Berikut Daftarnya!

BACA JUGA:Harga Emas Naik Drastis di Momen Hari Raya Imlek, Berikut Rinciannya!

Penurunan ini biasanya menunjukkan adanya penguatan dolar Amerika, kenaikan suku bunga, atau permintaan emas menurun dan berbagai faktor lainnya.

*) Mahasiswa Magang UIN Sunan Ampel Surabaya 

Kategori :