307.244 Tiket KA Lebaran Terjual, Puncak Arus Mudik H-3 Idul Fitri

Sabtu 01-03-2025,14:18 WIB
Reporter : Ghinan Salman
Editor : Noor Arief Prasetyo

Pemeriksaan ini dilakukan untuk memastikan seluruh sarana dan kelengkapan SPM di perjalanan maupun stasiun KA yang beroperasi di wilayah Daop 8 Surabaya telah memenuhi Standar. 

Menurut Luqman, pemeriksaan dilakukan secara detail baik teknis maupun administrasi untuk memenuhi aspek keselamatan, keamanan, kenyamanan, kehandalan, kemudahan, dan kesetaraan.

BACA JUGA:Siap-Siap War! Pemesanan Tiket Kereta Api Lebaran 2025 Dibuka Sejak Hari Ini, Berikut Jadwalnya

Berdasar hasil pemeriksaan yang disampaikan oleh tim dari BTP Kelas 1 Surabaya, kata Luqman, kondisi keseluruhan kereta dan fasilitas stasiun telah sesuai dengan ketentuan SPM.

”Pelaksanaan Rampcheck ini dilaksanakan secara langsung dengan melakukan pemeriksaan pada 58 unit lokomotif dan 477 unit kereta” kata Luqman.

”Termasuk inspeksi di beberapa stasiun di wilayah Daop 8 Surabaya, yakni Stasiun Surabaya Gubeng, Stasiun Surabaya Pasarturi, Stasiun Malang, Stasiun Wonokromo, Stasiun Sidoarjo, Stasiun Mojokerto, dan Stasiun Babat,” ucapnya lagi. (*)

Kategori :