Cerita Katy Perry dan 5 Perempuan ke Ruang Angkasa dalam Misi Blue Origin, Bawa Bunga untuk Kenang Anak

Selasa 15-04-2025,18:24 WIB
Reporter : Ilmi Bening
Editor : Retna Christa

Kemudian, Kerrianne Flynn membawa bulu yang menjadi lambang Blue Origin. Produser film This Changes Everything itu merasa bahwa perjalanan luar angkasa tersebut adalah pengalaman yang luar biasa.

"Aku merasa hampir tidak bisa berkata-kata. Itu pengalaman paling luar biasa dalam hidupku, berada di luar angkasa dan melihat kegelapan yang begitu luas, dan dapat melihat planet kita. Bulannya begitu indah," tutur Kerrianne Flynn.

Misi Blue Origin untuk membuat rancangan penerbangan dengan kru wanita sudah pernah ada sekitar 60 tahun yang lalu. Terakhir kali terjadi pada 1963, saat Valentina Tereshkova menjadi wanita pertama yang melakukan perjalanan di luar angkasa. (*)

Kategori :