Di saat generasi lain bekerja untuk menikmati hasilnya di kemudian hari, seperti masa pensiun, Generasi Z sepertinya memanfaatkan privilege anak muda: waktu.
BACA JUGA:Lelah dengan Pekerjaan? Ini 5 Kegiatan Positif yang Dapat Mengurangi Stres
Generasi itu bekerja sambil menikmati hasilnya. Banyak dari mereka yang memiliki gaya hidup yang membutuhkan penghidupan. Seperti work from cafe, liburan, hingga berpartisipasi dalam tren atau hobi.
Work from cafe merupakan salah satu cara Gen Z untuk menikmati pekerjaan mereka.-Anchiy-iStock
Pengeluaran itu mungkin terdengar percuma. Namun, itulah tujuan dan prinsip mereka. Yakni "hidup untuk dinikmati".
Mereka yang jauh dari masa senja atau belum memiliki rencana berkeluarga, menganggap itu sebagai hal yang wajar.
Kesuksesan bagi setiap orang pasti memiliki arti yang berbeda-beda. Ambisi tentu saja masih penting sebagai sarana meraih kesuksesan. (*)
*) Mahasiswi magang dari Prodi Sastra Inggris, Universitas Negeri Surabaya.