Makanan yang disiapkan bukan sekadar untuk mengenyangkan perut, melainkan sebagai bentuk perhatian tulus dari Ji-young kepada Yi Heon. Keindahan adegan ini justru terletak pada detail kecilnya.
Adegan itu mengajak penonton menyadari, bahwa kehangatan sering kali datang dari hal sederhana. Makanan bisa menjadi sarana penyembuhan, penghubung emosional, sekaligus bahasa cinta yang tidak perlu banyak kata.
BACA JUGA:7 Pemeran Drakor To The Moon, Dari Lee Sun Bin, Ra Mi Ran, hingga Kim Young Dae
BACA JUGA:Sinopsis Shin's Project, Han Suk Kyu Banting Setir dari Negosiator Krisis Jadi Penjual Ayam Goreng
5. Kompetisi Memasak Joseon vs Ming
5 adegan ikonik Bon Appétit, Your Majesty, bibimbap butter paling berkesan. Foto: sekuen koki Joseon vs Koki Ming lumayan mendebarkan dan seru.-tvN-
Salah satu momen paling menegangkan dalam drama ini adalah kompetisi memasak antar kerajaan, Joseon melawan Dinasti Ming dari Tiongkok. Koki Yeon harus menyajikan hidangan yang tidak hanya lezat, tetapi juga sarat makna diplomatis.
Lebih dari sekadar masak-memasak, adegan ini memperlihatkan bagaimana makanan bisa menjadi senjata untuk mempertahankan harga diri dan kebanggaan suatu bangsa.
Koki Yeon tak hanya diuji keterampilannya. Tetapi juga kecerdasannya dalam menjaga rahasia resep, menyusun strategi, dan menghadapi lawan yang tangguh. Bagi penonton, momen ini menghadirkan adrenalin yang kuat.
Ada banyak sabotase yang berpotensi bikin Joseon kalah. Ada petualangan mencari panci presto. Dan tentu saja, ada lawan supertangguh berupa koki-koki Ming yang sangat keren. Tapi di luar dugaan, sangat bijaksana.
BACA JUGA:Sapa Fans di Jakarta, Yoona SNSD: Emang Boleh Secantik Aku?
BACA JUGA:Aduh Salting! YoonA SNSD Digombalin Fanboy di Fan Meeting Jakarta
Tentu saja, pada akhirnya Koki Yeon dan Joseon yang menang kompetisi. Namun, pertarungan masakan yang disajikan tim Ji-yeong dan koki Ming, benar-benar sama menegangkannya dengan acara Masterchef.
Setiap hasil masakannya terlihat indah-indah, tampak enak-enak, dan masing-masing mengandung kisah serta sejarah kuliner yang mengesankan.
Itulah 5 adegan ikonik yang ada di drakor Bon Appétit, Your Majesty. Mulai dari momen hangat penuh perhatian, ketegangan di dapur kerajaan, hingga kejutan romantis yang mengubah hubungan para tokohnya.
Setiap adegan tidak hanya menghadirkan emosi yang kuat. Tetapi juga memperkaya jalan cerita dengan nuansa humor, romansa, dan drama yang seimbang. Jadi, kapan mau rewatch? Hehehe... (*)
*) Mahasiswa magang dari Prodi Sastra Indonesia Universitas Negeri Surabaya