7 Pemeran Drakor Taxi Driver 3, Ada Peran Misterius Takenaka Naoto dan Edan Lui!

Sabtu 22-11-2025,10:41 WIB
Reporter : Maria Jeanice Clarista Padjo*
Editor : Retna Christa

HARIAN DISWAY - Drakor Taxi Driver 3 resmi tayang mulai Jumat, 21 November 2025 di platform streaming Viu. Musim ini hadir dengan konflik yang lebih kelam dan misi yang jauh lebih berbahaya.

Musim ketiga menghadirkan kembali jajaran pemeran lama. Seperti Lee Je Hoon, Pyo Ye Jin, Kim Eui Sung, Jang Hyuk Jin, dan Bae Yoo ram. Mereka masih menjadi kru Rainbow Taxi yang siap membalaskan dendam para korban kejahatan.

Setiap karakter akan menghadapi tantangan moral yang lebih dalam. Terutama ketika kasus-kasus baru mulai menyentuh kekuasaan. Energi para pemain juga disebut makin intens.

Sebelum mengikuti aksi Rainbow Taxi yang semakin brutal, yuk kenalan dulu dengan 7 pemain yang menghidupkan Taxi Driver 3 berikut ini.

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Taxi Driver 3: Musuh Baru Lebih Gelap, Aksi Kim Do-gi Makin Brutal!

BACA JUGA:5 Fakta Menarik Drakor Taxi Driver 3, Kembali Angkat Kasus Kriminal Nyata di Korea

1. Lee Je hoon (Kim Do-gi)


Foto: Profil Lee Je hoon yang berperan sebagai Kim Do gi dalam drakor Taxi Driver 3 (2025).--Instagram @sbsdrama.official

Anda pasti sudah tidak asing dengan karisma Lee Je Hoon yang selalu bikin layar terasa penuh energi. Ia memulai karier pada 2007 dan mulai mencuri perhatian lewat Bleak Night (2011).

Namanya makin bersinar setelah membintangi Signal (2016) hingga Move to Heaven (2021). Je hoon juga memenangkan Best New Actor di Blue Dragon Film Awards 2011.

Di musim ketiga, ia kembali sebagai Kim Do-gi, driver sekaligus eksekutor utama Rainbow Taxi yang tak pernah ragu menantang bahaya. Do-gi kali ini menghadapi musuh yang lebih licik dan terhubung ke kekuatan besar.

Tekanannya bukan cuma fisik, tapi juga moral. Karena ia mulai mempertanyakan batas keadilan yang selama ini ia pegang. Perjalanan Do-gi akan jauh lebih emosional dan berisiko.

BACA JUGA:Sinopsis Drakor Heroes Next Door, Kisah Kocak Mantan Pasukan Elite Jadi Pahlawan Kampung

BACA JUGA:5 Pemeran Drakor Heroes Next Door, dari Yoon Kye Sang Hingga Bintang Extreme Job

2. Pyo Ye jin (Ahn Go-eun)


Foto: Profil Pyo Ye jin yang berperan sebagai Ahn Go eun dalam drakor Taxi Driver 3 (2025).--Instagram @sbsdrama.official

Kalau Anda mengikuti drama Korea beberapa tahun terakhir, pasti pernah melihat pesona hangat Pyo Ye Jin. Ia memulai karier setelah berhenti menjadi pramugari dan tampil menonjol lewat Love Returns (2017) serta What’s Wrong With Secretary Kim (2018).

Kategori :