Jumpa Dave Moffatt, Zaskia Adya Mecca Kembali ke Masa ABG
ULANG TAHUN Zaskia Adya Mecca yang ke-34 pekan lalu (8/9) dilalui dengan istimewa. Aktris dan presenter itu mendapatkan kejutan dari sang suami, Hanung Bramantyo. Hanung mengundang Dave Moffatt. Mantan personel band The Moffatts, yang ngetop pada dekade 90an, untuk datang ke Indonesia.
Zaskia dan keluarga tampak akrab dengan pria yang merupakan kembaran Bob dan Clint Moffatts tersebut. Mereka bahkan berlibur bersama di Jogja. Tentunya, itu mimpi yang menjadi nyata buat Zaskia. Sebab, sejak SD dia memang ngefans banget kepada band pelantun If You Only Knew tersebut.
’’Dari empat (anggota) The Moffatts memang aku paling suka sama Dave,’’ ungkap Zaskia di akun Instagram dia. ’’Ngefans dari SD. Punya semua kasetnya, ngafalin lagu-lagu, cari update berita soal mereka, pasang poster di kamar, masuk The Moffatts Indonesia Fans Club,’’ dia merinci aktivitas fangirling di masa itu.
Zaskia mengenang, sewaktu SMP dia pernah bolos sekolah. Tepatnya kala The Moffatts berkonser di Jakarta. Sekitar 1998 atau 1999. Dia menunggu The Moffatts di hotel tempat Dave dan ketiga saudaranya menginap. Berharap bisa bertemu sekejap dengan mereka sebelum manggung. Mungkin minta tanda tangan atau foto bareng.
Namun, penjagaan hotel itu lumayan ketat. Zaskia dan teman-temannya bahkan tidak boleh masuk ke lobi. Alhasil, mereka melipir ke lapangan parkir. Siapa tahu bisa berpapasan waktu Dave dkk naik mobil ke venue. ’’Ga ketemu. Ya iyalah. Mereka lewat jalan lain…’’ cerita pemain film Surga yang Tak Dirindukan tersebut.
Setelah masa kecil yang begitu diwarnai oleh The Moffatts, kini Zaskia bisa bertemu langsung dengan Dave. Personel yang paling dia favoritkan. Kali ini bukan hanya tanda tangan dan foto bersama yang dia bisa lakukan dengan Dave. Ibu lima anak itu juga tak perlu menunggu Dave berpanas-panas di lapangan parkir.
Lima hari bersama Dave, Zaskia berhasil memuaskan seluruh obsesi sebagai fangirl. Dia mengaku merasa menjadi ABG lagi. Bintang Kiamat Sudah Dekat itu tak habis-habisnya memamerkan kebersamaan dengan pria 37 tahun tersebut di media sosial. Menurut Zaskia, Dave datang ke Indonesia berkat undangan Hanung dan kakak perempuan Zaskia, Tasya Nur Medina.
’’Dave ada di vila, main ke rumah, nginep, semobil bareng, makan, ngobrol sampe tengah malam, naik motor keliling Jogja, makan di angkringan sampai kuberesin kamar plus kopernya,’’ Zaskia merinci aktivitas dia bersama Dave. Selama lima hari penuh mereka berlibur bersama keluarga Hanung.
Wah, berapa uang yang harus digelontorkan Hanung dan Tasya untuk memboyong Dave ke Indonesia? Zaskia menjawab, tak sepeser pun.
’’Nope. Ia enggak kerja di sini. Nggak mau dibayar apa-apa. Ia memenuhi undangan Kak Tasya aja. Karena mereka memang sudah kenal sebelumnya. Ceritanya panjang,’’ ungkap Zaskia. ’’Speechless sama semuanya. Dalam hati ngebatin terus. ’Ya Allah, apa pantes ya aku dapetin semua ini,’’ tambah dia.
Well, happy belated birthday Zaskia. Semoga sudah tidak Miss You Like Crazy lagi kepada The Moffatts. (Retna Christa)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: