Rela Ganti Baju di Tenda

Rela Ganti Baju di Tenda

Ada banyak cara bisa dilakukan agar foto pre-wedding bisa dilaksanakan dengan menyenangkan. Di tengah kesibukan mempersiapkan acara pernikahan pula. Rahman Adi dengan Dewi Puspita bahkan sekaligus sambil berlibur ke tempat favorit.

Menjelang hari H, keduanya menyempatkan berwisata ke Waduk Karangkates, Kabupaten Malang. Kebetulan, acara reuni bersama teman-teman itu sekaligus digunakan untuk melangsungkan sesi foto couple.

Pasangan yang menikah pada Desember 2019 itu sekaligus mengajak serta sahabat lamanya, Sinyo Nugroho, sebagai fotografer. Mereka berangkat ke sana dengan membawa dua buah setelan. Agar bisa langsung melaksanakan dua kali sesi.

”Biar sekalian. Liburan sambal foto-foto. Soalnya kami berdua adalah pekerja kantoran. Sama-sama punya kesibukan cukup padat saat Senin sampai Jumat. Bisanya cuma weekend. Kami berangkat duluan agar bisa ambil gambar pagi harinya. Ketika waduk masih sepi,” sebut Dewi.

Pakaian pertama bertema outdoor. Memperlihatkan hobi Rahman yang dulu anggota kelompok pecinta alam. Tenda serta peralatan mendaki sepenuhnya hanya sebagai properti. Termasuk gitar. Keduanya tinggal berpose di sekitarnya sembari menampilkan ekspresi bahagia.

Tenda tersebut juga punya fungsi lain. Sebagai tempat ganti baju karena akses toilet terbilang jauh. Harus berjalan terlebih dahulu sekitar 10 menit. Mereka kemudian memakai outfit serba putih. Karena nantinya akan dipergunakan sebagai pelengkap undangan serta dipajang di pintu masuk gedung pernikahan.

Kali ini mereka sengaja berpose lebih formal. Memperlihatkan bagaimana rasanya jadi seorang priyayi yang sedang dimadu asmara. Mereka sama sekali tidak menampilkan properti tambahan. Hanya fokus pada pasangan untuk ngobrol, bercengkerama, sekaligus memperlihatkan gestur berdampingan.

Untuk sesi kedua, Dewi menerapkan riasan yang lebih bold. Sehingga butuh waktu lebih lama lagi untuk persiapan. ”Saya bawa alat make-up sendiri. Lalu memoles wajah di dalam tenda. Pokoknya serba seadanya,” katanya.

”Tapi tetap berharap agar hasilnya maksimal. Sulit berjalan juga karena harus pakai sepatu hak tinggi. Di sana tanahnya cenderung licin karena malamnya berkabut cukup tebal,” lanjut perempuan 29 tahun tersebut.

Total butuh waktu setidaknya dua jam untuk dua sesi foto. Terbilang singkat namun tetap penuh makna. Sesi ketiga dilakukan di sebuah hotel di Kota Batu. Nuansa alam kembali ditampilkan di sini.

Pasangan yang sebelumnya pacaran selama tiga tahun itu tampil lebih formal lagi. Rahman memakai setelan jas berwarna abu-abu sedangkan calon istrinya mengenakan dress berwarna merah muda. Lengkap dengan buket bunga.

Konsep tersebut terinspirasi dari tayangan Disney Princess. Gambarannya, pihak perempuan tampil glamor diikuti dengan pihak laki-laki yang mengenakan setelan jas. Pose yang ditampilkan pun cenderung minim interaksi berlebih.

”Kalau yang ini untuk mengikuti permintaan orang tua. Karena mereka ingin ada foto formal gitu. Tapi saya tidak mau terlalu kaku. Jadilah tema foto ketiga. Semua bagi kami seru,” tandasnya. (Ajib Syahrian)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: