2022 Bakal Lebih "Meriah"

2022 Bakal Lebih

APA yang terjadi di bidang ekonomi tahun depan? Banyak prediksi yang sudah beredar di masyarakat. Rata-rata optimistis. Meski ada juga yang mulai ragu setelah adanya varian baru Covid-19, omicron. Founder Harian Disway Dahlan Iskan akan mengupasnya selama dua jam dalam Disway Business Forum 2022 bertema Economic Outlook 2022 hari ini.

Acara tersebut diadakan di Dian Auditorium, Universitas Ciputra, Surabaya, pukul 15.30-17.30. Ada 150 peserta yang hadir langsung di lokasi acara. Selain itu ada 1.000 peserta yang mengikuti secara online melalui zoom.

"Tahun depan lebih meriah. Ekonomi lebih bergairah. Ditambah dengan politik yang mulai panas," kata Dahlan Iskan.

Tahun depan akan banyak agenda politik untuk persiapan menuju 2024. Semua partai politik mulai memanasi mesin untuk Pemilu dan Pilpres. Para pengusaha juga mulai menggelontorkan lagi modalnya setelah dua tahun "berpuasa".

Omicron juga bakal menjadi pembahasan khusus di forum yang sebagian pesertanya para pengusaha itu. Indonesia, kata Dahlan, lebih diuntungkan daripada negara lain. Angka kasus baru Covid-19 di Indonesia sangat kecil. Tidak sampai 200 kasus harian. Ujian terbesar adalah liburan Natal dan Tahun Baru. Saat itu bisa dilewati, semua bisa optimistis menghadapi 2022.

Hingga kemarin, peserta terus bertambah. Panitia terpaksa tidak bisa melayani lagi peserta yang ingin hadir langsung ke Universitas Ciputra. Tempatnya memang terbatas. Dian Auditorium memang hanya diisi 30 persen dari kapasitas untuk menjaga protokol kesehatan. Panitia bekerja sama dengan Satgas Covid-19 untuk memastikan acara benar-benar aman. Namun untuk online,masih dibuka kesempatan mendaftar hingga pukul 12.00.

Ketua Panitia Disway Business Forum Nathania Christiyano berharap para peserta on site datang sebelum acara dimulai. Sebab, acara tersebut akan dimulai tepat waktu. Peserta juga sudah diatur tempat duduknya sedemikian rupa. "Kami berupaya keras menerapkan protokol kesehatan selama acara," kata Chief Design Harian Disway itu. (Andre Bakhtiar)

 

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: