Delapan Orang Lolos Seleksi Administratif Sekdaprov Jatim

Delapan Orang Lolos Seleksi Administratif Sekdaprov Jatim

PEMBERKASAN administratif calon peserta seleksi sekretaris daerah (Sekda) Provinsi Jawa Timur sudah tuntas. Kemarin (14/3) delapan orang dinyatakan lolos pemberkasan. Mereka berhak lanjut ke tahap selanjutnya. Yakni, tes asesmen di Badan Kepegawaian Negara (BKN) di Jakarta pada Jumat (18/3).

Menurut Sekretaris Pansel Sekdaprov Jatim Aries Agung, ada sekitar sembilan orang yang mengikuti seleksi pemberkasan tersebut. Namun, satu orang dinyatakan gugur. Itu berdasar hasil rapat pansel terbuka pada Sabtu (12/3).

Dari delapan peserta itu muncul nama-nama pejabat. Tidak hanya dari lingkungan Pemprov Jatim. Tetapi, juga dari kementerian maupun lingkungan pemerintah kabupaten. Pertama, Adhi Karyono yang menjabat staf ahli menteri bidang perubahan dan dinamika sosial di Kemensos. Kedua, Mokhammad Sodiq Triwidiyanto yang menjabat Sekda Kabupaten Ngawi.

Sisanya, enam peserta datang dari lingkungan Pemprov Jatim. Di antaranya, Asisten I Sekdaprov Jatim Kepala BPKAD Jatim Bobby Soemiarsono, Kepala BKD Jatim Indah Wahyuni, Kepala Dinas Kehutanan Jatim Jumadi, Kepala Bappeda Jatim Mohammad Yasin, dan Kepala Dinas ESDM Jatim Nurcholis.

Aries mengatakan, semua proses seleksi berjalan sesuai aturan yang berlaku. Selain itu, sesuai jadwal yang telah ditentukan. Hasil seleksi tes asesmen dari BKN itu bakal diumumkan pada 25 Maret.

Setelah itu, ada dua tahap seleksi yang menunggu pada akhir Maret. Yakni, seleksi penulisan makalah pada 28 Maret. Lalu, seleksi wawancara pada 30 Maret.

Jika semua tahap terlewati, akan segera diumumkan nama Sekdaprov Jatim yang baru. Rencananya diumumkan pada 1 April. ”Kita berdoa semoga semuanya bisa lancar. Ibu gubernur juga mengapresiasi tim pansel karena sudah bekerja tepat waktu,” ungkap Aries yang juga kepala BPSDM Jatim itu. (Mohamad Nur Khotib)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: