Irfan Hakim Dilarikan Ke Rumah Sakit Setelah Makan Keripik Superpedas
Presenter Irfan Hakim-Instagram @irfanhakim75-
JAKARTA, HARIAN DISWAY – Presenter Irfan Hakim dilarikan ke rumah sakit. Tidak hanya sendiri, tapi juga bersama empat orang krunya. Ada yang muntah-muntah, pingsan, dan keluhan tubuh kepanasan. Gara-garanya, mereka makan keripik superpedas yang menggunakan cabai Carolina Reaper, ketika bikin konten YouTube dengan YouTuber Tanboy Kun.
Tanboy Kun membawa keripik Makiq, seperti keripik terpedas buatan Amerika Serikat Paqui, tapi ini produksi lokal. Harganya lebih murah ketimbang keripik Paqui yang mencapai jutaan rupiah. Isi keripiknya sama-sama satu biji per bungkus. Sama-sama menggunakan cabai terpedas di dunia, Carolina Reaper.
Tanboy Kun menantang Irfan Hakim makan keripik tersebut dengan satu sendok saus 357 Mad Dog. Julukan saus tersebut adalah saus terpedas. Irfan menyanggupi dan memakannya. Irfan juga mengajak krunya untuk bergabung dan makan keripik serta saus tersebut.
Reaksi yang terjadi setelah makan keripik tersebut tidak sama dengan keripik pedas yang menggunakan cabai biasa. Kalau kata Irfan Hakim dalam konten YouTube-nya, semakin lama pedas dan panasnya semakin menjalar. Dari mulut sampai ke perut.
Irfan Hakim mendapat perawatan di rumah sakit.-YouTube deHakims Story-
Awalnya terasa tidak pedas. Tapi tiba-tiba panas, kemudian air mata dan ingus mulai keluar dengan sendirinya, berkeringat, dan sakit perut. Reaksi Irfan bahkan seperti orang kesurupan. Wajahnya merah. ’’Dadaku itu berdebar. Terus perutku rasanya sakit banget seperti dililit terus ditarik,’’ katanya.
Sebegitu dahsyatnya efek keripik superpedas itu, sampai-sampai air kencingnya pun panas. Irfan juga sempat muntah dua kali sebelum akhirnya ikut dibawa ke rumah sakit bersama krunya yang pingsan. ’’Aku panik waktu tahu pada dibawa ke rumah sakit,’’ komentar Tanboy Kun.
Mereka mendapatkan perawatan di rumah sakit pada Kamis, 2 Juni 2022 siang. Setelah kondisi membaik, pada Kamis sore semua diperbolehkan untuk pulang dan menjalani rawat jalan. Di dampingi Tanboy Kun, Irfan pun mengingatkan agar berhati-hati jika mengonsumsi keripik seperti itu. ’’Ternyata enggak gampang jadi Tanboy Kun. Jangan dikira cuma bikin konten makan begitu doang. Tanboy Kun ini badannya memang udah siap,’’ tutur Irfan. Tanboy Kun memang dikenal sebagai YouTuber mukbang makanan-makanan yang pedasnya ekstrem.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: