Warga Pasuruan Bisa Nilai Pelayanan Birokrasi Pakai Aplikasi

Warga Pasuruan Bisa Nilai Pelayanan Birokrasi Pakai Aplikasi

Wali Kota Pasuruan Gus Ipul (dua dari kiri) beserta jajarannya.-Humas Pemkot Pasuruan-

PASURUAN, HARIAN DISWAY -Publik bisa memberikan penilaian kepuasaan pelayanan publik dari pemerintah daerah lewat sebuah aplikasi yang diciptakan Biro Organisasi Pemprov Jawa Timur. Survei Kepuasan Masyarakat Elektronik Jawa Timur (SukMa-e Jatim) nama aplikasi tersebut dan sudah hadir di Kota PASURUAN.

Wali Kota Pasuruan Saifullah Yusuf atau Gus Ipul menandatangani kerjasama tersebut di Gedung Gradika Bhakti Selasa, 2 Agustus 2022. 

"Aplikasi ini memudahkan masyarakat menyampaikan penilaiannya seperti saran dan kritik. Sehingga seluruh pelayanan publik se-Kota Pasuruan sekarang sudah bisa dinilai langsung oleh masyarakat. Jadi, semua bisa dipantau kepuasan masyarakatnya," ujar Gus Ipul dalam sambutannya.

Lewat Sukma-e Jatim diharapkan menjadi sarana memperbaiki dan pembenahan pelayanan publik di Jatim.

Gus Ipul mengatakan, pelayanan publik adalah wajah konkrit kehadiran pemerintah di tengah-tengah masyarakat. Khususnya di era digitalisasi saat ini untuk memangkas waktu dan tempat.

"Era digitalisasi ini pelayanan publik harus lebih cepat, efisien, dan ringkas. Di sisi lain koreksi dan kritik untuk pelayanan publik itu sudah saatnya terbuka. Jadi lewat aplikasi ini semua bisa dilihat kepuasan masyarakat," tandas Gus Ipul. (Lailiyah Rahmawati)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: