GIIAS Surabaya 2022: Pengunjung Terbantu Simulasi Kredit di Aplikasi Seva

GIIAS Surabaya 2022: Pengunjung Terbantu Simulasi Kredit di Aplikasi Seva

Stan Astra Financial mengenalkan aplikasi Seva di arena GIIAS Surabaya 2022 di Grand City Convex.-Julian Romadhon-Harian Disway-

Minggu, 18 September 2022 merupakan terakhir Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Surabaya 2022 di Grand City Convex. Selama pameran berlangsung, stan Astra Financial kerap ramai pengunjung. Tentu karena kemudahan kredit yang ditawarkan.

---


Pengunjung GIIAS Surabaya mencoba fitur simulasi kredit di aplikasi Seva.-Julian Romadhon-Harian Disway-

WAKTU masih menunjukkan pukul 11.00. Arena GIIAS baru dibuka satu jam. Sejumlah pengunjung menghampiri stan G1, Astra Financial. Lokasinya berada di sisi paling kiri arena. Persis di antara stan Honda dan Toyota.

Stan itu paling luas di antara 13 stan lainnya. Mirip seperti panggung, dilengkapi dengan layar LED di bagian belakang. Sebab, Astra Financial kembali menjadi sponsor platinum GIIAS untuk kali keempat. 

Di meja booth depan, terlihat dua orang dilayani oleh para sales marketing Astra Financial. Sementara beberapa yang lain duduk di kursi yang tersedia berjajar di sisi kanan stan. Salah satunya, Herlin Yunara yang sengaja datang lebih awal.

Perempuan 62 tahun itu ingin mencari mobil baru. Bukan untuk dirinya, melainkan untuk putrinya, Nora Yolanda. Keduanya pun sudah berkeliling ke beberapa stan untuk menemukan mobil impiannya.

”Tadi sempet muter-muter agak lama. Baru dua yang cocok,” kata Nora. Dia mengincar mobil yang sesuai budget. Tidak boleh lebih dari Rp 300 juta. Pilihan pertama pun jatuh pada Daihatsu New Sirion yang baru diluncurkan beberapa bulan lalu. 

Nora lantas mengajak mamanya itu ke stan Astra Financial. Yakni untuk mengetahui simulasi kredit yang akan diambil. Ternyata, dia juga baru tahu jika ada aplikasi Seva.

“Barusan dapat penjelasan. Saya kira lebih simpel dan tidak ribet seperti sistem kredit biasanya,” ujarnya usai mendapat sosialisasi tentang Seva. Warga yang tinggal di Jalan Dharmahusada itu pun merasa cocok.


Mobil listrik Wuling Air ev banyak dilirik pengunjung GIIAS Surabaya 2022.-Julian Romadhon-Harian Disway-

Dia menyiapkan uang DP sebesar Rp 50 juta. Mengambil tenor selama 5 tahun. Dan cicilan sekitar Rp 6 juta per bulan. “Jadi aplikasi Seva itu bisa ngitung otomatis. Disesuaikan dengan penghasilan bulanan. Ternyata peluang pengajuan kreditnya tergolong mudah,” katanya.

Namun, sebetulnya hati Nora terpecah. Sebelum ke stan Daihatsu, dia lebih lama mampir ke stan Wuling yang bersebelahan. Tentu saja, kepincut dengan mobil listrik perdana Wuling di Indonesia: Air Ev.

“Makanya ini saya agak bimbang. Mau mikir-mikir lagi nanti di rumah. Sekarang mau main dulu,” ujar perempuan 27 tahun itu. Dia lantas mengajak mamanya ke bilik khusus di sisi kanan layar LED. Yakni untuk bermain gim Get The Cash berhadiah souvenir.

Sumber: