Erick Thohir Ungkap Harga Pertalite Jika Tidak Disubsidi
Harga BBM pada 1 April 2023 akan segera diumumkan. Lantas apakah ada kenaikan BBM?-Foto/Dok/Intan-
JAKARTA, HARIAN DISWAY - Harga Pertalite naik sejak awal September 2022. Dari yang semula Rp 7.650 per liter menjadi Rp 10 ribu. Meski naik, harga itu ternyata masih disubsidi pemerintah. Lantas berapa harga asli BBM RON 90 itu?
“Pemerintah sudah bantu Rp 6.500 untuk Solar, Pertalite Rp 1.100. Banyak itu lho. Tinggal gaya hidup kita," kata Menteri BUMN Erick Thohir. Artinya harga asli Pertalite sebenarnya mencapai Rp 11.100 per liter.
Harga Pertalite naik saat harga minyak dunia menggila. Nah, kini harga mulai turun sedangkan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat membaik. Namun, mengapa harga Pertalite tidak berubah?
Menteri BUMN, Erick Thohir-dok BUMN-
BACA JUGA:FIFA Cek Kesiapan GBT, G10N dan THOR Surabaya, Piala Dunia U-20 Dimulai Tanggal Ini
BACA JUGA:Pria Probolinggo Nikah Pakai Mahar Linggis, Ini Maksudnya
Harga minyak Brent tercatat mencapai USD 82,17 per barel per sejak awal Februari. Atau turun 0,8 persen jhika dibandingkan akhir Januari. Sedangkan minyak jenis light sweet atau West Texas Intermediate (WTI) turun 0,7 persen menjadi USD 75,88 per barel.
Di sisi lain Rupiah mencapai level terkuat pada 2 Februari sejak September 2022. Angkanya sempat turun ke Rp 14.875.
Nilai tukar pupiah juga meningkat 4,4 persen. Atau membalikkan pelemaham selama satu semester terakhir.
BACA JUGA:Pernyataan Jurgen Klopp Ketika Serigala Lebih Buas dari Liverpool
BACA JUGA:Bocah Kelas 7 SMP Bikin Geger Institusi Polri, Ngaku Kapolres Luwu dan Tebar Ancaman di TikTok
Kendati begitu, Erick menegaskan bahwa harga Pertalite di Pasaran tetap lebih rendah dari nilai jual sebenarnya. Sebab harga keekonomiannya mencapai Rp 11.100 per liter.
Lantas bagaimana harga BBM RON 90 setara Pertalite di SPBU Swasta?
Per 1 Februari 2023, Shell, BP-AKR, maupun Vivo juga telah menaikkan harga BBM RON 90-nya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: