Cheng Yu Pilihan Owner Niku Japanese BBQ Sarah Dewi Onggowinarso: Ni Shui Xing Zhou, Bu Jin Ze Tui

Cheng Yu Pilihan Owner Niku Japanese BBQ Sarah Dewi Onggowinarso: Ni Shui Xing Zhou, Bu Jin Ze Tui

Cheng Yu Sarah Dewi Onggowinarso--

ADA satu ungkapan yang sering dijadikan penyemangat oleh banyak orang ketika menghadapi situasi yang tidak menguntungkan. Bunyinya: Nakhoda yang tangguh, dilahirkan dari ombak yang bergemuruh.

"Untuk menghadapi arus, nakhoda kapal tentunya harus memiliki keahlian yang bagus. Sebab bila tidak, salah-salah kapalnya bisa karam," kata Sarah Dewi Onggowinarso. 

Dalam kehidupan sehari-hari pun begitu. Kita acap dihadapkan dengan beragam tantangan. Butuh nyali dan kebulatan tekad untuk terus bertahan hingga tiba di tujuan. 

Sebagaimana diingatkan pepatah Mandarin yang jadi favorit Sarah, "逆水行舟, 不进则退" (nì shuǐ xíng zhōu, bù jìn zé tuì): berlayar melawan arus, kalau tidak maju, akan mundur. 

"Apabila menghadapi situasi yang menantang, kita harus terlebih dahulu mengetahui apa yang dihadapi dan apakah kita sudah cukup andal mengatasi situasi tersebut," tutur Sarah. 

BACA JUGA:Cheng Yu Pilihan Ketua Boen Hian Tong Harjanto Halim: Jiu Ren Yi Ming, Sheng Zao Qi Ji Fu Tu

Agar memiliki keandalan, Sarah menyarankan kita untuk terus belajar dan menambah skill. Karena ini yang akan membuat kita lebih percaya diri ketika berhadapan dengan banyak hal. 

Untuk diketahui, Sarah yang berdarah campuran Indonesia-Jerman, menamatkan pendidikannyi di jurusan International Business Management di Universitas Ciputra Surabaya. Dia lulus dengan predikat best strategic direction. 

Sarah yang hobi memasak, membuka restoran Jepang Niku Japanese BBQ sejak 2018. Kini telah memiliki 4 cabang.

Sarah jago berbisnis. Sukses di restoran, dia mendirikan Sekolah Sepak Bola Gators bersama teman-temannyi. Anak-anak yang dilatih di sini berusia mulai dari 5 tahun. Banyak penghargaan dan kejuaraan bergengsi tingkat nasional dimenangkan. 

Sekarang, Sarah mencoba peruntungan dengan mendaftar menjadi calon anggota legislatif Kota Surabaya. Dia ingin berbuat lebih banyak untuk bangsa dan negara. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: