5 Pilihan Predator Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

5 Pilihan Predator Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Potret Shin Tae-Yong saat melatih Timnas Indonesia-Instagram @shintaeyong7777-

Dimas adalah striker andalan Shin Tae-Yong di timnas. Meskipun belum pecah telor bersama Persikabo,  tenaganya masih dibutuhkan Coach Shin. Buktinya saat FIFA Match Day melawan Argentina Dimas dipanggil. 

4. Ramadhan Sananta 

Pemain satu ini tidak diragukan lagi kualitasnya. Ia berhasil membawa Pasukan Ramang (julukan PSM Makassar) menjadi kampiun BRI Liga 1 2022/2023. Kini dirinya berseragam Persis Solo. Bersama Persis Sananta telah mencetak 2 gol dari 5 pertandingan. 

Lebih membanggakan lagi ia berjaya membawa Timnas Garuda meraih medali emas Sea Games 2023 Kamboja. Tak hanya itu, Sananta menjadi top skor di turnamen itu dengan koleksi 5 gol. 

5. Rafael Struick 

Rafael adalah pemain keturunan Indonesia-Belanda. Dia baru saja dinaturalisasi bersama Ivar Jenner. Rafael yang baru berusia 20 tahun itu, kini membela ADO Den Haag U-21. 

Coach Shin yang melihat potensinya, langsung meminta PSSI untuk melakukan naturalisasi. Ia pun bermain saat FIFA Match Day Indonesia melawan Palestina dan Argentina.

(Fransisco)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: