Prabowo Ajak PSI, PKB Jaga Posisi
Salam Silang Prabowo Subianto dan pentolan PSI Giring Ganesha, Grace Natalie, dan Raja Juli Antoni.-Dokumentasi Gerindra-
Menteri Pertahanan itu pun menunggu kunjungan balasan dari PSI ke markas Gerindra. Ia menagih janji Giring mau bernyanyi saat ganti bertandang nanti. "Saya kira begitu ya, kita optimistis menghadapi masa depan, Indonesia sudah berada di jalan yang benar, dan kita akan teruskan, dengan kebersamaan, dengan kesejukan, dan kerukunan," ujar dia.
Sebelumnya, teman Gerindra dalam Koalisi KIR, yakni PKB, sudah mengetahui kabar bergabungnya PSI. Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid menyambut baik rencana tersebut. Yang penting, semua sudah sesuai mekanisme dan aturan Koalisi KIR.
Namun, Jazilul sempat memberi kode keras kepada Gerindra. Lantaran tak kunjung ada kejelasan deklarasi berpasangan antara Prabowo dan Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar. "Lu sebelas, gue dua belas. Lu gak jelas, gue lepas," kelakarnya di forum diskusi PKB, Selasa, 1 Agustus 2023.
Kekhawatiran itu pun wajar belaka. Mengingat, elektabilitas para cawapres yang mencuat ke permukaan sama kuatnya. Masing-masing partai pengusung menyiapkan strategi terbaik.
Begitu pula dengan PAN. Partai yang dipimpin Zulkifli Hasan ini hanya mau menyatakan arah dukungan dengan satu syarat. Yakni bila Erick Thohir diangkat sebagai cawapres.
Wakil Ketua Umum PAN Yandri Susanto mengatakan hingga kini masih terus melakukan negosiasi. Baik dengan PDIP maupun Gerindra. Jika tak kunjung ada kepastian, maka PAN tidak mau bergabung.
Bahkan, tak menutup kemungkinan PAN bergabung koalisi di menit-menit akhir jelang pendaftaran capres dan cawapres ke KPU. Semua masih bergantung dengan komunikasi yang sedang berjalan. "Kalau cepat ada deal, cepat akan kami deklarasikan," kata wakil ketua MPR itu kepada wartawan di Jakarta, kemarin. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: