Hasil MotoGP Austria 2023: Francesco Bagnaia Menang Sprint Race dan Rebut Pole Position
Aksi Francesco Bagnaia di balapan MotoGP Austria 2023.--
Pol Espargaro, Franco Morbidelli, Enea Bastianini, Joan Mir, Jack Miller, dan Marc Marquez adalah sejumlah nama top yang ikut bersaing untuk mengejar dua posisi teratas di Q1 kualifikasi MotoGP Austria 2023 kali ini.
Di awal sesi Q1, ada Pol Espargaro yang bercokol di posisi teratas. Ia menorehkan catatan waktu putaran 1 menit 29,295 detik.
Luca Marini juga tancap gas di Q1 ini dan sempat melesat untuk menorehkan waktu tercepat. Tapi setelah itu giliran Jack Miller yang unjuk kecepatan dengan waktu 1 menit 28,831 detik.
Jack Miller menggeser Marini. Hasil itu membuat Miller dan Luca Marini berhak lolos ke Q2 dan berkesempatan ikut mengejar pole position MotoGP Austria 2023.
Di sesi Q2, para pembalap langsung pamer kecepatan.
BACA JUGA:Persikabo 1973 vs Madura United: Tuan Rumah Kalah 0-3, Debut Aji Santoso Tak Mulus
Jorge Martin sempat teratas dengan 1 menit 29,169 detik, tapi kemudian digeser Maverick Vinales dengan 1 menit 28,907 detik. Sebelum itu, ada pula Aleix Espargaro mengalami crash di T3.
Memasuki lima menit terakhir sesi Q2, belum ada lagi yang bisa menembus kisaran 1 menit 28 detik seperti halnya Vinales. Ia masih bertengger di posisi teratas, diikuti Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo.
Memasuki menit-menit akhir, Brad Binder melesat walaupun cuma bisa merangsek ke posisi kedua untuk menggeser Bagnaia. Vinales masih bertengger di tempat pertama bahkan dengan waktu yang lebih sip: 1 menit 28,576 detik.
Menjelang berakhirnya Q2, Bagnaia tancap gas dan menorehkan waktu 1 menit 28,539 detik! Ia menjadi yang tercepat dengan menggeser waktunya Vinales sekaligus meraih pole position MotoGP Austria 2023.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: