Kapolda Jatim Tanam Pohon Pulai

Kapolda Jatim Tanam Pohon Pulai

Kapolda Jatim Irjend Toni Harmanto menanam pohon Pulai.-Humas Polda Jatim-

GRESIK, HARIAN DISWAY- Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Dr Toni Harmanto bersama Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Timur Yesika Toni Harmanto, didampingi pejabat utama (PJU) Polda Jatim, serta para Kapolres jajaran, melaksanakan penanaman pohon di PT berkah kawasan manyar sejahtera, di KEK Gresik JIIPE, Rabu, 23 Agustus 2023.

Di lokasi, kapolda menanam pohon Pulai. Di Jawa disebut pohon pule, di Sunda dikenal pohon lame, Makasar menyebutnya pohon rita.

Salah satu manfaat pohon pulai yaitu kayunya yang cenderung lunak sehingga cocok dijadikan bahan baku untuk konstruksi ringan. Mulai dari membuat papan tulis, bangku sekolah, pensil, hingga  berbagai kerajinan kayu seperti wayang golek. 

Kelebihan kayu pulai yang cukup lentur membuatnya mudah dibentuk menjadi berbagai peralatan. Bahan baku kayu tersebut juga dapat dibeli di situs belanja online, dengan harga kayu pulai yang bisa berubah sewaktu-waktu.

BACA JUGA:Kapolda Jatim Ground Breaking Kantor Polri di Kawasan Industri dan Pelabuhan JIIPE

BACA JUGA:Polresta Malang Kota Bersama Komunitas Anak Bangsa Gelar Aksi Kemanusiaan

“Penanaman pohon ini dilaksanakan oleh seluruh Polda di Indonesia hingga tingkat Polres dan Polsek dalam rangka Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini Tahun 2023," terang Irjen Toni usai Ground Breaking Bangunan Kantor Polri di Kawasan Industri dan Pelabuhan JIIPE di Gresik.

Jumlah pohon yang ditanam di seluruh Jatim sebanyak 43.461 pohon sedangkan di JIIPE sendiri ada 1280 dengan berbagai jenis pohon.

“Yang ditanam ada pole, bakau, trembesi, Cemara, Jati serta buah buahan, durian, mangga, alpukat serta dilaksanakan polres jajaran PJU dan para Kapolres," kata Irjen Toni Harmanto 

Kapolda Jatim mengatakan, dari penanaman pohon itu diharapkan ada kawasan hijau yang lebih baik di seluruh Indonesia.

"Kebijakan yang diperintahkan jajaran Polri untuk ikut menanam ini menjadi satu bentuk jawaban atas masalah kekeringan dan perlunya penghijauan," tutup Irjen Toni. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: