Marc Marquez Tinggalkan Honda demi Gresini Ducati, Giacomo Agostini: Siapa yang Bayar?

Marc Marquez Tinggalkan Honda demi Gresini Ducati, Giacomo Agostini: Siapa yang Bayar?

MARC Marquez tinggalkan Honda demi Gresini Ducati, Giacomo Agostini: siapa yang bayar?-AFP-

Di kelas premier 500 cc, ia menjadi juara delapan kali. Tujuh di antaranya diraih secara beruntun, yakni mulai 1966 hingga 1972. Dan satu lagi diraih pada 1975.

Tapi, bahkan Ago pun melakukan langkah fenomenal pada 1973. Ia meninggalkan MV Agusta, tim yang sudah memberinya tujuh gelar juara dunia, ke Yamaha. Bukankah itu sama dengan yang dilakukan Marquez?

''Beda, dong. Aku pindahnya ke Yamaha. Tim nomor dua terbesar di dunia,'' sergah Agostini.

BACA JUGA: Marc Marquez Keluhkan Motor Honda RC213V Sebelum Pindah ke Ducati

''MV juga sudah tamat pada 1973. Itu adalah kedatangan era mesin dua langkah. Bahkan mekanikku saja minta aku pindah. Karena mereka kepingin melihatku juara lagi,'' papar pria asal Italia itu.

Giacomo Agostini sama sekali tidak ragu apakah Marc Marquez bakal bisa beradaptasi dengan motor Ducati. Ia membandingkan pembalap 30 tahun itu dengan Mike Hailwood, yang pindah dari Honda ke MV Agusta dan menaiki motor 2-tak. Dan masih bisa juara.


BYE, BYE Honda! Kepergian Marc Marquez sudah dibocorkan Pecco Bagnaia di GP Jepang, Minggu, 1 Oktober 2023.-AFP-

''Kalau kamu memang kuat, kalau memang kamu terlahir untuk membalap, ya membalap saja,'' kata Agostini.

BACA JUGA: Marc Marquez Pindah ke Ducati usai Berpisah dengan Honda

''Memang (Marquez) harus adaptasi. Tapi itu seperti pindah menerbangkan Citation ke Lear Jeat saja. Cuma harus belajar menemukan tombolnya di mana,'' paparnya.

Hingga saat ini, belum ada keterangan resmi bahwa Marc Marquez benar-benar pindah ke Gresini Ducati. Setidaknya, dari pihak Gresini sendiri belum membuat pengumuman. Marquez juga belum sekali pun menyebut Ducati dalam keterangannya di media sosial.

BACA JUGA: Deretan Prestasi Marc Marquez Sebelum Berpisah dengan Honda

Itulah yang membuat Agostini belum percaya sepenuhnya Marc Marquez akan pindah ke Gresini. Malah, lebih masuk akal baginya kalau pembalap asal Cervera, Catalunya itu, pindah ke KTM.

''Nah, itu (KTM) lebih logis. KTM mungkin harus memberhentikan beberapa riders-nya. Tapi mereka enggak akan kesulitan membayar,'' kata Agostini.

''Jujur deh, aku benar-benar enggak bisa melihat Gresini tanpa motor yang resmi dan tanpa uang!''

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: gpone