5 Surga Pariwisata Tersembunyi di Dekat IKN yang Wajib Kamu Kunjungi

5 Surga Pariwisata Tersembunyi di Dekat IKN yang Wajib Kamu Kunjungi

Wisatawan menikmati snorkeling di perairan Pulau Maratua di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, salah satu destinasi wisata yang dekat dengan IKN -Kemenparekraf-

HARIAN DISWAY – Kawasan Ibukota Negara (IKN) Nusantara di Kalimantan Timur memliki memiliki segudang surga pariwisata yang wajib dikunjungi.

Sebagian besar potensi alam di Kalimantan Timur memiliki tema wisata bahari atau marine tourism. Terutama di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur.  

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) kini tengah menguji coba paket-paket wisata alam di sekitar IKN. Tujuannya agar dapat tercipta sebuah travel pattern “Paket Wisata IKN”, dengan pola perjalanan meliputi wilayah IKN, Samarinda, dan Balikpapan, termasuk desa-desa wisata yang ada di daerah tersebut.

Beberapa destinasi pariwisata di Kabupaten Berau meliputi Pulau Maratua, Pulau Kakaban, Pulau Sangalaki, dan Pulau Derawan. Selain itu, mereka juga diajak menikmati atraksi di Goa Halo Tabung dan berinteraksi dengan manta dan lumba-lumba.

BACA JUGA:Cerita di Balik Makna Pohon Hayat yang Jadi Logo Ibu Kota Nusantara

Berikut daftar surga bahari di Kabupaten Berau yang wajib masuk wish list kamu!

1. Pulau Maratua


Menikmati keindahan surga bawah laut di pulau Maratua, Kalimantan Timur-Kemenkraf-

Pulau Maratuan mendapat julukan ‘Serpihan surga yang dianugerahkan Tuhan kepada Kalimantan’. Julukan tersebut disematkan oleh wisatawan yang berkunjung ke pulau nan indah itu.

Pulau Maratua menawarkan hamparan pasir putih yang halus serta air laut yang sebening kristal. Keindahan bawah lautnya pun sangat memesona untuk kamu pecinta snorkling maupun diving.

Wisatawan juga bisa menikmati keindahan matarahi terbenam, berburu foto yang instagramable, atau sekedar berjemur dan menikamti kuliner setempat.

2. Pulau Kakaban

Berjarak sekitar 25 menit dari Pulau Maratua yang dapat ditempuh dengan speedboat, pulau ini juga menawarkan keindahan yang memanjakan mata. Pulau ini memiliki destinasi andalan yaitu Danau Kakaban.


Berenang bersamaubur-ubur Pulau Kakaban langka, spesie langka di dunia.-Kemenkraf-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kementrian pariwisata dan ekonomi kreatif