5 Surga Pariwisata Tersembunyi di Dekat IKN yang Wajib Kamu Kunjungi

5 Surga Pariwisata Tersembunyi di Dekat IKN yang Wajib Kamu Kunjungi

Wisatawan menikmati snorkeling di perairan Pulau Maratua di Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, salah satu destinasi wisata yang dekat dengan IKN -Kemenparekraf-

Goa ini terletak di Pulau Marata dengan keunikan memiliki danau air di dalamnya dengan kedalaman lebih dari 35 meter. Salah satu hal menarik yang dapat ditemukan di dalam gua ini adalah pembagian atap gua menjadi dua bagian terpisah, sehingga untuk mencapainya saat berenang dari bawah, maka harus melewati sebuah lorong karst.


Sebening kristal, begini penampakan Goa Halo Tabung, wisata dekat IKN -Kemenkraf-

Air di dalam Gua Halo Tabung memiliki suhu yang cukup dingin, memberikan sensasi kesegaran yang kuat, dan batuan di dinding-dinding gua dapat terlihat dengan jelas dari atas. Ketika cahaya matahari mengenai air, terlihat refleksi biru yang menawan.

Menurut masyarakat lokal, sampai saat ini belum ada yang menyelami goa tersebut sampai ke dasar karena konon di dalam goa tersebut terdapat celah yang sempit yang belum diketahui ujungnya.

BACA JUGA:November Tahun Ini Juga Investor Swasta Kelas Kakap Mulai Bangun IKN

Mitos yang beredar di kalangan masyarakat sekitar, siapapun yang mencuci wajahnya menggunakan air di Goa Halo Tabung, maka orang tersebut akan awet muda.

Akses menuju goa ini cukup mudah, bisa melalui darat maupun laut. Terdapat jembatan serta jalanan kayu menuju area wisata goa. Fasilitas di goa pun juga cukup lengkap. Terdapat mushola, tempat makan, penyewaan alat snorkling, dan kamar mandi umum.

Itu tadi beberapa destinasi wisata yang dapat kamu kunjungi saat berkunjung ke Kabupaten Berau, Kalimantan Timur. Wajib banget masuk wish list perjalan kamu berikutnya!(Alfi Damayanti)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: kementrian pariwisata dan ekonomi kreatif