Hamas: Amerika dan Israel Bertanggung Jawab Penuh terhadap Serangan Brutal ke RS Al Shifa

Hamas: Amerika dan Israel Bertanggung Jawab Penuh terhadap Serangan Brutal ke RS Al Shifa

Hamas: Badai Al-Aqsa kelanjutan Intifada pada pembebasan Palestina-Almayadeen-

HARIAN DISWAY - Hamas menyatakan bahwa Presiden Joe Biden dan sekutunya bertanggung jawab penuh atas serangan besar-besaran terhadap Rumah Sakit Al Shifa di Gaza pada Rabu, 15 November 2023. 

“Kami menganggap pendudukan Israel dan Presiden Biden sepenuhnya bertanggung jawab atas serangan terhadap kompleks medis Al Shifa,” kata Hamas.

Klarifikasi tersebut diumumkan sehari setelah Israel mengklaim bahwa Hamas memiliki basecamp pusat komando yang terletak tepat di bawah RS Al Shifa pada Selasa 14 November 2023.

Klaim Israel ini dikuatkan oleh pernyataan Penasihat Keamanan Nasional AS Jake Sullivan pada hari yang sama mengatakan bahwa Hamas menggunakan rumah sakit sebagai salah satu lokasi komando, penyimpanan senjata, dan juga tempat persembunyian.

BACA JUGA: Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom: Krisis Bahan Bakar Makin Parah, Rumah Sakit Al Shifa Terpaksa Berhenti Beroperasi

“Penerapan klaim palsu oleh Gedung Putih dan Pentagon (militer AS) bahwa perlawanan menggunakan kompleks medis Al Shifa untuk tujuan militer telah memberikan lampu hijau kepada pendudukan untuk melakukan lebih banyak pembantaian terhadap warga sipil,” lanjut pernyataan resmi tersebut.

Tak berhenti disitu, Militer Israel pun kembali mengungkap strategi mereka selanjutnya untuk menghadapi Hamas yang diduga menjalankan pusat komando di bawah RS Al Shifa tersebut. 

Kementerian Kesehatan Gaza Youssef Abul Reesh mengatakan bahwa ia melihat tank di dalam kompleks rumah sakit tersebut berkumpul yang terdiri dari belasan tentara dan pasukan bersenjata yang berada di dalam gedung ruang gawat darurat dan ruang penerimaan pasien.

BACA JUGA: Tank Israel Kepung RS Al Shifa, Biden Perintahkan Rumah Sakit Harus Dilindungi


Joe Biden usai menandatangani Undang-Undang Memorandum Kepresidenan terkait Penelitian Kesehatan Perempuan di Ruang Oval Gedung Putih Washington DC, Selasa 14 November 2023. -X (Twitter) @POTUS-

Meski telah mendapatkan kecaman keras dari Amerika Serikat dan negara lain untuk melindungi RS Al Shifa, Israel tetap nekat lancarkan operasi serangan yang dianggap sebagai kebutuhan operasional bagi mereka pada Rabu, 15 November 2023.

“Pasukan militer Israel (IDF) melakukan operasi yang tepat dan terarah terhadap Hamas di area tertentu di Rumah Sakit Shifa, berdasarkan informasi intelijen dan kebutuhan operasional,” tulis militer Israel (IDF) melalui unggahan X(Twitter) resmi mereka @IDF

Israel juga diketahui berkali-kali mengklaim bahwa penggunaan Rumah Sakit Al-Shifa oleh Hamas yang diklaim tengah dilindungi oleh Israel tersebut membahayakan kondisi salah satu rumah sakit terbesar di Gaza itu.

BACA JUGA: Pidato Lengkap Presiden Joko Widodo Tentang Hasil KTT OKI di Riyadh, Bawa Pesan Pada Presiden AS Joe Biden

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: