Cegah Kanker Serviks sebelum Terlambat

Cegah Kanker Serviks sebelum Terlambat

Ilustrasi kanker serviks yang disebabkan virus human papillomavirus (HPV) yang menyerang sel-sel leher rahim. -National Cancer Institute-www.cancer.gov/

Bila kanker serviks tidak segera ditangani, wanita bisa mengalami komplikasi yang serius. Mulai dari sel kanker yang menyebar ke organ lain, mempengaruhi kesuburan wanita, hingga efek samping pengobatan seperti kelelahan, mual, dan penurunan berat badan.

BACA JUGA: Vaksin HPV Sebabkan Kemandulan, Juru Bicara Kementerian Kesehatan: Itu Hoaks

Dengan mengetahui seberapa bahayanya kanker serviks, maka wanita diminta untuk melakukan 3 langkah pencegahan sebelum terlambat. Pertama, wanita lakukan vaksinasi HPV. Cara ini dilakukan agar wanita terlindungi dari infeksi HPV yang dapat menyebabkan kanker serviks.

Kedua, wanita dalam melakukan pemeriksaan Pap smear secara rutin. Cara ini dilakukan karena cara ini dinilai membantu mendeteksi perubahan sel-sel leher rahim yang abnormal.

Terakhir, wanita melakukan hubungan seks yang aman. Biasakan menggunakan pengaman saat berhubungan seksual dapat membantu mengurangi risiko infeksi HPV. (Wehernius Irfon)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: ayosehat.kemkes.go.id