Antusiasme Masyarakat di Tanah Minang Berkobar, Anies Terkesan dengan Respons Masyarakat pada Perubahan
Anies Baswedan saat saat tiba di Bandara Internasional Minangkabau, disambut antusias oleh masyarakat untuk acara Desak Anies. -Yolanda Putri Dewianti-
HARIAN DISWAY - Memulai kunjungan ke Sumatera Barat, Anies Baswedan, calon presiden nomor urut 1, memulai perjalanan kampanye resmi Pemilihan Presiden 2024.
Antusiasme warga di Bandara Internasional Minangkabau pada Rabu, 3 Januari 2023 mendapatkan sambutan yang penuh semangat, juga sambutan hangat dari Gubernur Sumatera Barat, Mahyeldi Ansharullah.
Dalam kesempatan tersebut, Anies mengungkapkan kekagumannya terhadap antusiasme masyarakat Minang dalam menyambut perubahan. "Senang sekali bisa kembali ke Sumatera Barat. Pagi ini antusiasme masyarakat tinggi sekali," terang Anies.
BACA JUGA: Diprediksi Menang Head to Head Lawan Siapa Pun, Relawan Jatim Siap Jadi Saksi Kemenangan AMIN di TPS
Anies juga menyampaikan keyakinannya bahwa masyarakat Sumatera Barat merupakan bagian dari barisan perubahan yang selalu memilih untuk Indonesia yang lebih adil.
"Seperti sebelumnya, masyarakat ranah Minang berada di barisan perubahan yang selalu memilih untuk Indonesia lebih adil bagi semuanya. Kami makin optimis bahwa di Sumatera Barat, masyarakat akan terus kokoh dalam mendukung perubahan di Pilpres tahun ini," tambahnya.
Capres nomor urut 01, Anies Baswedan, ketika tiba di Tanah Minang, Sumatera Barat, disambut hangat oleh Gubernur dan masyarakat Sumbar. -Tim Kampanye Anies Baswedan - Muhaimin Iskandar-
Menurut Anies, masyarakat Minang memiliki tradisi panjang dalam memperjuangkan gagasan perubahan untuk Indonesia yang lebih baik. "Saya tidak melihat ini sebagai dukungan kepada satu orang, tapi sebagai dukungan kepada satu gagasan, yaitu gagasan perubahan," jelasnya.
BACA JUGA: Survei Starpoll: AMIN Menang Head to Head Lawan Siapapun di Pilpres Dua Putaran
Sementara itu, Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Sumatera Barat, Rahmat Saleh, menekankan bahwa upaya pemenangan Anies di Sumatera Barat tidak lepas dari peran penting partai pendukung dan relawan setempat.
"Kita memiliki struktur yang baik, dengan tiga partai koalisi (NasDem, PKB, PKS) ditambah dua partai koalisi tambahan, yaitu Partai Ummat dan Partai Masyumi, yang kuat dan solid," kata Saleh.
Selain itu, Rahmat Saleh juga menyoroti peran caleg di lapangan dan simpul relawan yang kuat sebagai faktor penting dalam memenangkan Anies di Sumatera Barat.
"Relawan Manies, emak-emak Anies, dan 59 simpul relawan lainnya sudah siap berjuang untuk Anies tanpa dibayar. Saya sangat terbantu dengan kerja-kerja relawan. Insya Allah, dengan relawan yang terstruktur, caleg, dan tokoh-tokoh Sumatera Barat, kita optimis bahwa angka 80 persen itu realistis," tandasnya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: