Ganjar Pranowo Tolak Ajakan Prabowo Diskusi Data-Data Pertahanan di Luar Forum: Tidak Perlu, Debatnya Hari Ini!

Ganjar Pranowo Tolak Ajakan Prabowo Diskusi Data-Data Pertahanan di Luar Forum: Tidak Perlu, Debatnya Hari Ini!

Pasangan Capres dan Cawapres nomor urut 3, Ganjar-Mahfud dalam Konferensi Pers Pasca Debat Capres 2024 Ketiga pada Minggu, 7 Januari 2024. -Official iNews-Youtube

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Calon Presiden (Capres) nomor urut 3, Ganjar Pranowo menolak diskusi data-data pertahanan selama Prabowo Subianto menjadi Menteri Pertahanan (Menhan) di luar forum Debat Capres 2024.

“Tidak perlu, debatnya hari ini, kenapa mesti besok? Kalau memang tidak siap, jangan berdebat. Kalau mau siap, ya persiapkan dengan baik debat itu,” ucap Ganjar dalam Konferensi Pers Pasca Debat Capres 2024 Ketiga pada Minggu, 7 Januari 2024.

Ganjar mengatakan bahwa debat identik dengan keterbatasan waktu. Hal tersebut menjadi bentuk ujian paling bagus, termasuk saat melakukan perdebatan dengan Capres nomor urut 2, Prabowo Subianto.

“Maka kalau kemudian waktu kita terbatas, maka itu ujian yang paling bagus. Maka kalau anda tidak perform, jangan menantang pada ruang lain. Ruang lain nanti ada ruang sendiri karena anda akan berbicara dengan yang lain,” jelas Ganjar.

“Sebagai menteri pertahanan umpamanya, beliau akan berdebat nanti dengan DPR, dan publik akan melihat, tapi dengan saya sudah cukup di sini,” tambahnya.

Untuk itu, Ganjar mengatakan bahwa perdebatan terkait data-data pertahanan selama di bawah Menhan Prabowo telah selesai. Ganjar meminta masyarakat menilai sendiri terkait Debat Capres 2024 Ketiga tadi yang diselenggarakan secara resmi oleh KPU.

BACA JUGA:Hasil Survei CSIS Sebut DPD RI Lebih Dipercaya dari KPK dan DPR RI, LaNyalla: Perjuangan Belum Berakhir

BACA JUGA:Debat Capres: Anies Konsisten Kritik Kebijakan Publik yang Dianggap Keliru

“Maka publik kita minta untuk menilai bahwa saya mengajak membandingkan data dan beliau tidak sanggup,” ujar Ganjar.

Di sisi lain, Capres nomor urut 1, Anies Baswedan juga memiliki tanggapan yang sama seperti Ganjar terkait pembicaraan data-data pertahanan di luar forum debat. Anies menolak pembicaraan tersebut di luar forum resmi debat yang diselenggarakan oleh KPU.

“Ini adalah forum untuk seluruh rakyat paham, bukan ngopi di ruang yang tertutup, jelaskan di forum tadi. Sesempit apapun waktu yang diberikan, gunakan untuk menyampaikan, dan semua itu bisa disampaikan,” jelas Anies.

BACA JUGA:Anies Baswedan Soal Utang Luar Negeri: Strategi dan Rasionya dengan GDP

BACA JUGA:Debat Pilpres: Anies Desak Prabowo Jelaskan Standar Etikanya

“Jadi saya ingin garis bawahi, ini bukan ngopi bareng ditunjukin data, keterbukaan di dalam menyampaikan pendapat itu penting dan transparansi itu wujudkan, bukan dalam kata-kata,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: