Survei Naik Terus, Pengamat: AMIN Berpeluang Menyalip 02 Jika Berjalan Putaran Kedua

Survei Naik Terus, Pengamat: AMIN Berpeluang Menyalip 02 Jika Berjalan Putaran Kedua

Komisi Pemilihan Umum (KPU) menggelar Debat Ketiga Calon Presiden Peserta Pemilu Tahun 2024 dengan tema "Pertahanan, Keamanan, Internasional, Globalisasi, Geopolitik dan Politik Luar Negeri", di Istora Senayan, Jakarta. -KPU-

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Survei pasangan Anies Baswedan dan Gus Muhaimin Iskandar (AMIN) terus naik. AMIN pun diprediksi bisa menyalip 02 jika berjalan putaran kedua.

Hal itu diungkapkan Direktur Eksekutif Indonesia Political Opinion (IPO) Dedi Kurnia Syah di Jakarta, Rabu 10 Januari 2024. 

Pernyataaan Dedi itu berdasarkan hasil survei Indonesia Political Opinion (IPO) periode 1-7 Januari 2024. Di mana hasil survei IPO menunjukkan elektabilitas pasangan calon (paslon) 01 AMIN makin menempel Prabowo-Gibran (paslon 02).

Dalam survei itu, paslon Prabowo-Gibran memang masih tertinggi, yakni 42,3 persen.

Lalu paslon AMIN menyusul dengan 34,5 persen, dan Ganjar-Mahfud (paslon 03) memiliki survei 21,5 persen.

Dengan data itu, jarak elektabilitas AMIN dan dan Prabowo-Gibran kini hanya terpaut 7,9 persen.

BACA JUGA:Timnas AMIN: Anies Tidak Salah Menyebut Prabowo Memiliki Lahan 340 Ribu Hektare

Menurut Dedi, elektabilitas Anies mengalami penguatan meninggalkan Ganjar secara signifikan. Hal itu kata Dedi, terjadi karena beberapa faktor.

"Anies dianggap meyakinkan dalam paparan gagasan dan rencana kerja, juga dipengaruhi intensitas Anies dalam berkomunikasi dengan masyarakat, termasuk melalui media sosial,” terang Dedi. 

Di luar itu, kata Dedi, ketokohan Anies juga cukup kuat diingat publik sebagai calon pemimpin yang memiliki wibawa. Meskipun kenaikan elektabilitasnya tetap masih tertinggal dengan Prabowo.

"Setidaknya situasi ini membuat pilpres lebih mungkin berjalan dua putaran, dengan sebaran elektabilitas yang ada, akan sulit dilakukan pilpres satu putaran. Hal ini membangun peluang Anies bisa membalikkan situasi pada putaran kedua nanti,” ujar Dedi.

BACA JUGA:Jusuf Kalla Hadiri Konsolidasi AMIN tapi Tak Beri Sambutan, Ini Alasannya

Pernyataan Dedi itu berdasarkan detail survei yang dilakukan IPO. Dedi merinci, dari hasil survei, hanya 22,3 persen responden mengaku sangat yakin terhadap paslon nomor urut 02. 

Sementara yang mengaku yakin 54,8 persen. Tidak yakin 15,2 persen. Sangat tidak yakin 3,8 persen. Dan, 3,9 persen mengaku tidak tahu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: