Elektabilitas AMIN Naik, Keputusan Anies Pilih Gus Imin Terbukti Tepat

Elektabilitas AMIN Naik, Keputusan Anies Pilih Gus Imin Terbukti Tepat

Timnas AMIN optimis jika Paslon nomor satu itu meraih suara 60 persen di Gorontalo meski pada Pemilu 2019, daerah tersebut didomininasi oleh Jokowi.-dok disway-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Pasangan Anies Baswedan-Gus Muhaimin Iskandar (AMIN) terus menanjak elektabilitasnya, mendekati  Prabowo-Gibran. Sehingga pasangan Capres yang disapa AMIN itu, kini menjadi pesaing utama Prabowo dan Gibran.

AMIN memiliki momentum, sehingga elektabilitas mereka semakin menanjak. Seiring dengan sentimen positif yang terus berkembang, nama mereka pun semakin meroket, menejelang Pemilihan Presiden 14 Februari mendatang.

Data survei yang dilakukan oleh lembaga riset Indonesia Political Opinion (IPO) pada 1-7 Januari 2024 menunjukkan pasangan calon nomor urut satu mengalami penguatan signifikan, berhasil meraih dukungan sebanyak 34,5 persen suara.

Berdasarkan hasil survei terbaru dari Indonesia Political Opinion (IPO) pada 1-7 Januari 2024, elektabilitas pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka tetap berada di puncak dengan 42,3 persen. Sementara AMIN mengikuti di posisi kedua dengan 34,5 persen.

BACA JUGA:Bertemu Serikat Petani, Gus Imin Janji Selesaikan Reforma Agraria Sejati

BACA JUGA:Jubir AMIN: Suara Anies-Muhaimin yang Mendekati Prabowo-Gibran sesuai Prediksi

Dan posisi terakhir, menjadi milik pasangan Ganjar Pranowo-Mahfud MD menduduki posisi ketiga dengan perolehan suara sebesar 21,5 persen.


MUHAIMIN Iskandar heran utang luar negeri untuk belanja alat perang, ini kata jubir Timnas AMIN.-Kedeputian Media dan Komunikasi Timnas AMIN-

Fauzan Fuadi, selaku Juru Bicara AMIN di Jawa Timur, menyatakan bahwa kenaikan elektabilitas AMIN sejalan dengan prediksi yang sudah dilakukan sebelumnya.

Anies dan Gus Imin dinilai berhasil menciptakan sinergi yang kuat dan mampu memikat hati masyarakat. Keduanya bisa memerankan tugas mereka dengan baik.

"Keduanya mampu merebut hati masyarakat, termasuk kalangan muda yang ingin adanya gerakan perubahan di Indonesia," ujar Fauzan, 12 Januari 2024. 

Fauzan menambahkan bahwa Anies dan Gus Muhaimin berhasil diterima oleh berbagai kalangan, seperti yang terlihat dari antusiasme masyarakat dalam kunjungan mereka ke berbagai daerah di Indonesia.

BACA JUGA:Kunjungi Pesantren Sirnarasa, Anies Dapat Dukungan dari Abah Aos

BACA JUGA:Anies: Tak Boleh Ada Rasa Takut untuk Kritik Pemerintah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: