Jurgen Klinsmann Dipecat Timnas Korea Selatan: Sukses Sebagai Pemain, Gagal Sebagai Pelatih

Jurgen Klinsmann Dipecat Timnas Korea Selatan: Sukses Sebagai Pemain, Gagal Sebagai Pelatih

Jurgen Klinsmann dipecat oleh Timnas Korea Selatan, setelah gugur di Piala Asia 2023-X @J_Klinsmann-

Sebagai kapten tim, Son Heung-Min merasa iba dengan Jurgen Klinsmann. Sebab ia sering menjadi sasaran kritikan, jika Korea Selatan sedang terpuruk. 

Pada saat Korea Selatan tersingkir dari Piala Asia, Son Heung-Min menungkapkan simpatinya kepada pelatih berusia 59 tahun itu. 

“Saya sangat tersentuh dengan cara dia menjaga para pemain tanpa menunjukkan tanda-tanda frustrasi dan pantang menyerah hingga akhir,” ucap Son Heung-Min dikutip dari France24.

Sebelum pertandingan semifinal melawan Yordania, terjadi insiden pertengkaran yang gagal diredam oleh Klinsmann.

Pertengkaran itu, terjadi antar pemainKorea Selatan. Akibat pertengkara itu, Son Heung-Min mengalami cedera jari. 

Insiden pertengkaran itu, terjadi antara kapten tim Taeguk Warriors dengan Lee Kang-In. Baru-baru ini, Lee Kang-In mengunggah permintaan maaf, setelah kabar pertengkaran itu tersebar. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: france24.com