Persis Solo vs Persik Kediri 2-1: Manahan Bergemuruh, Laskar Sambernyawa Tundukkan Macan Putih

Persis Solo vs Persik Kediri 2-1: Manahan Bergemuruh, Laskar Sambernyawa Tundukkan Macan Putih

Persis Solo bisa mengalahkan Persik Kediri 2-1 di Stadion Manahan Solo, 24 Februari 2024-Instagram @persisofficial-

SOLO, HARIAN DISWAY - Keajaiban terjadi di Stadion Manahan Solo ketika Persis Solo meraih kemenangan atas tim papan atas Persik Kediri.

Laskar Sambernyawa (sebutan Persis Solo) bisa menundukkan tamunya 2-1 di pertandingan Sabtu, 24 Februari 2024. 

Pada pertarungan sengit ini, puluhan ribu Pasoepati (sebutan pendkung Persis) bersorak riuh memenuhi stadion. Mereka bergembira krena tim kesayangannya meraih kemenangan di kandang sendiri.

Pertandingan dimulai dengan intensitas tinggi sejak menit pertama, ketika kedua tim saling beradu taktik dan serangan.

Buktinya, ketika laga berjalan 8 menit Persis Solo bisa membuka keunggulan.

Aksi Althaf Indie mengobrak-abrik lini belakang Macan Putih (sebutan Persik Kediri).

Kemduian diakhiri tendangan keras yang menghujam gawang Dikri Yusron. Tuan rumah memimpin 1-0.

BACA JUGA:Link Live Streaming PSM Makassar vs Bali United: Tekad Juku Eja Lanjutkan Episode Positif

BACA JUGA:Barito Putera vs Persib Bandung 1-1: Klasemen Liga 1 Makin Seru

Tidak menyerah begitu saja, Persik Kediri terus menekan pertahanan lawan untuk mencari gol penyama kedudukan.

Tekanan mereka akhirnya membuahkan hasil pada menit ke-24, melalui kaki Flavio Silva.


Althaf Indie mencetak satu gol dan satu assist di laga Persis Solo vs Persik Kediri, 24 Februari 2024-Instagram @persisofficial-

Berawal dari skema tendangan bebas Renan Silva, bola liar terajatuh di kotak penalti Persis Solo.

Dengan cepat, Falvio Silva menyambar bola itu untuk mencetak gol penyama kedudukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: