Hasil Liga Inggris: Brentford vs Chelsea 2-2, The Blues Kecolongan di Babak Kedua

Hasil Liga Inggris: Brentford vs Chelsea 2-2, The Blues Kecolongan di Babak Kedua

Yoane Wissa mencetak gol akrobatik ketika Brentford menjamu Chelsea di pertandingan pekan ke-27 Liga Inggris, 2 Maret 2024-X @BrentfordFC-

HARIAN DISWAY - Brentford dan Chelsea harus rela berbagi poin di pekan ke-27 Liga Inggris, Sabtu malam, 2 Maret 2024. Derbi London itu berakhir sama kuat 2-2 untuk kedua kesebelasan.

Awalnya, Chelsea diprediksi bisa memenangkan pertandingan. Tapi, perlawanan tuan rumah membuat pasukan Mauricio Pochettino kewalahan. Sehingga satu poin adalah hasil yang adil bagi kedua tim.

Chelsea bahkan nyaris kalah. Tim tamu membuka keran gol lewat Nicolas Jackson pada menit ke 35. Namun tuan rumah menyamakan kedudukan lewat Mads Roerslev pada menit ke-50.

BACA JUGA:Chelsea vs Leeds 3-2: Lupakan Luka Final Carabao Cup, The Blues ke Perempat Final FA Cup

Di luar dugaan, Yoane Wissa membawa Brentford berbalik leading di babak kedua. Tepatnya dengan golnya di menit ke-69. Chelsea beruntung bisa menyamakan kedudukan lewat Axel Disasi pada menit ke-83.

"Kami sangat bersemangat di babak pertama," ungkap Mauricio Pochettino kepada BBC. "Tapi, di babak kedua kami kecolongan. Kami tak bisa menunjukkan semangat kemenangan," lanjutnya.

Hasil imbang itu membuat Chelsea tertahan di peringkat 11 klasemen sementara Liga Inggris musim ini. Sedangkan Brentford harus puas berada di peringkat 16.

BACA JUGA:Juara Carabao Cup: Liverpool Sisihkan Chelsea di Wembley Stadium

BACA JUGA:Mudryk Gagal Bersinar di Chelsea, Harapan Tinggi Berujung Sakit Hati

Babak pertama 


Axel Disasi berusaha melawati hadangan pemain Brentford di laga pekan ke-27 Liga Inggris 2023/2024, 2 Maret 2024-X @BrentfordFC-

The Blues bermain menyerang sejak menit awal. Mereka bisa membuat pertahanan The Bees (sebutan Brentford) kocar-kacir di paro pertama.

Mereka tampil tanpa keraguan meski bertindak sebagai tim tamu. Namun, peluang berbahaya pertama justru datang dari tuan rumah melalui aksi Yoane Wissa di menit ke-24.

Usai berhasil lolos dari pengawalan bek Chelsea, ia melancarkan tembakan. Tapi, tembakannya masih melebar dari gawang lawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: bbc