Rekapitulasi KPU: Prabowo-Gibran Pastikan Kemenangan di Bengkulu

Rekapitulasi KPU: Prabowo-Gibran Pastikan Kemenangan di Bengkulu

Ketua KPU RI, Hasyim Asy’ari saat memimpin rekapitulasi nasional di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Maret 2024.--

HARIAN DISWAY - Pasangan nomor urut dua, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka memastikan kemenangan di Provinsi Bengkulu dengan raihan 893.499 suara.

Hal itu berdasarkan rapat pleno rekapitulasi hasil suara pemilu 2024 tingkat nasional yang disahkan langsung oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari.

“Bisa kita sahkan ya? Bismillah sah,” ucap Hasyim sambil mengetok palu, di Kantor KPU RI, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Maret 2024.

Untuk posisi kedua diduduki oleh pasangan nomor urut 01 Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan raihan 229.681 suara. Sementara untuk pasangan nomor urut 03 Ganjar Pranowo-Mahfud MD mendapatkan suara sebanyak 145.570.

BACA JUGA:Di Jambi Prabowo - Gibran Raka Menang Telak dengan 65,23 Persen

BACA JUGA:Rekapitulasi Suara Pilpres 2024: Prabowo-Gibran Unggul di Sulawesi Barat

Hasil rekapitulasi tersebut dibacakan oleh Ketua KPU Bengkulu, Rusman Sudarsono berdasarkan jumlah pengguna hak pilih sebanyak 1.296.313.

Adapun surat sah yang digunakan yakni sebesar 1.268.750 dan surat suara yang tidak sah yaitu 27.563.

Sebagai informasi, KPU telah melakukan rekapitulasi nasional untuk luar negeri sebanyak 127 wilayah, tersisa Malaysia lantaran adanya Pemungutan Suara Ulang (PSU).

Hari ini, KPU melanjutkan rekapitulasi untuk dalam negeri sebanyak lima provinsi, yakni Sulawesi Utara, Sulawesi Selatan, Bengkulu, Sumatera Barat, dan Nusa Tenggara Barat.

BACA JUGA:Prabowo Unggah Bukber Bareng Titiek dan Didit, Indonesia Meleleh

Sementara itu, KPU telah melakukan rekapitulasi di 21 Provinsi, yakni Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), Gorontalo, Kalimantan Tengah, Bali, Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Lampung, Jawa Tengah, Kalimantan Utara, DKI Jakarta, Kepulauan Riau, NTT, Banten dengan catatan masih ada pencermatan internal PAN dan administrasi cepat di Bawaslu antara Demokrat dan PDIP, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Jawa Timur, Sulawesi Tenggara, Sulawesi Barat, Riau, dan Papua Barat. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: