Hilal Kemungkinan Besar Terlihat, Ketua Fatwa MUI Sebut Lebaran Tahun Ini Momen Kebersamaan

Hilal Kemungkinan Besar Terlihat, Ketua Fatwa MUI Sebut Lebaran Tahun Ini Momen Kebersamaan

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Fatwa Prof KH Asrorun Niam Sholeh--Twitter.com/bnpb_indonesia

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Idul Fitri tahun 2024 M/1445 H akan berlangsung berbarengan mengingat kondisi hilal yang sudah bisa terlihat pada senja hari, 9 April 2024.

Ketua MUI Bidang Fatwa Asrorun Ni'am Soleh mengungkapkan bahwa ia mengikuti Sidang Itsbat Penentuan Awal Syawal 1445 H.

Asrorun menyebut, secara teori astronomis, bulan baru sudah nampak dan memungkinkan untuk bisa dilihat (memenuhi kriteria imkanur rukyah).

BACA JUGA:Penentuan Idul Fitri Menurut Pemerintah, NU dan Muhammadiyah

"Sehingga (bisa dipastikan,Red) besok Rabu sudah memasuki 1 Syawal 1445 H," jelasnya pada Selasa sore, 9 April 2024.

Dalam sidang isbat tersebut, Asrorun mengungkapkan dirinya diminta memberikan pertimbangan pada Sidang Itsbat Awal Syawal 1445 H

Ia lantas merinci, berdasarkan data hisab, ijtimak terjadi pada Selasa, 29 Ramadan 1445 H / 9 April 2024 M, sekitar pukul 01.20 WIB. 

Saat matahari terbenam, ketinggian hilal di seluruh wilayah Indonesia berada di atas ufuk antara 4° 52.71' (empat derajat lima puluh dua koma tujuh puluh satu menit) sampai dengan 7° 37.84' (tujuh derajat tiga puluh tujuh koma delapan puluh empat menit).

BACA JUGA:Pasokan BBM dan LPG Selama Idul Fitri Aman, Ini Jaminan Dirut Pertamina

Sementara hilal tersebut memiliki sudut elongasi 8° 23.68' (delapan derajat dua puluh tiga koma enam puluh delapan menit) hingga 10° 12.94' (sepuluh derajat dua belas koma sembilan puluh empat menit). 

"Data ini sudah memenuhi syarat minimal visibilitas hilal, yaitu apabila posisi hilal mencapai ketinggian 3 derajat dengan sudut elongasi 6,4 derajat," paparnya.

Dengan perhitungan ini, Hari Raya idul Fitri 1445 H akan berbarengan mengingat PP Muhammadiyah telah terlebih dahulu mengumumkan 1 Syawal jatuh pada Rabu, 10 April 2024 beberapa waktu lalu.

Asrorun secara khusus mengajak umat islam Indonesia untuk menjadikan momentum Idul Fitri 1 syawal 1445 H yang dilaksanakan secara bersama ini perlu dijadikan momentum untuk memeperkokoh rasa kebersamaan dan persaudaraan.

Hal ini menjadi penting terutama pasca panasnya suasana pilpres 2024 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: