Super Keeper! Andriy Lunin Gagalkan Dua Penalti Man City, Ternyata Ada Sosok Ini di Baliknya
SUPER keeper! Andriy Lunin gagalkan dua penalti Man City. Foto: Andriy Lunin (tengah) dipeluk para pemain Real setelah menang 5-4 atas Manchester City tadi pagi, 18 April 2024.-Darren Staples -AFP
Lunin berakhir dengan dipinjam-pinjamkan ke tim divisi dua. Setelah dari Leganes, ia pindah ke Real Valladolid. Lalu ke Oviedo. Ia baru kembali ke Santiago Bernabeu pada 2020.
Ia akhirnya debut dengan Real Madrid pada 20 Januari 2021, yakni melawan Alcoyano di Copa del Rey.
Andrit Lunin mengatakan kalau Kepa Arrizabalaga dan Luca Modric berperan dengan memberikan arahan-X @MadridUniverse-X @MadridUniverse
Musim berikutnya, setelah Real mengunci gelar La Liga lebih awal, barulah Lunin diterjunkan di pertandingan liga. Tepatnya dalam derby Madrid melawan Atletico, ada 8 Mei 2022.
BACA JUGA:Agak Laen! Ini Tampilan jersey Terbaru Real Madrid Bersama Adidas Y-3
BACA JUGA:Osasuna vs Real Madrid 2 - 4 : 200 Kemenangan Ancelotti Bersama Los Blancos
Kesabarannya menjadi kiper ketiga baru mendapat apresiasi hari ini, 18 April 2024. Ketia ia menggagalkan dua penalti City untuk mengantar Real Madrid ke semifinal Liga Champions. Kini, seluruh pujian mengarah kepadanya.
Padahal, musim ini, statusnya masih sama seperti beberapa tahun yang lalu. Ia adalah kiper ketiga Real setelah Courtois dan Kepa. Ia baru diterjunkan di semua laga Real Madrid karena dua penjaga gawang itu cedera.
"Di Real Madrid tidak ada yang mudah. Saya selalu bekerja keras. Saya yakin kerja keras itu akan membuahkan hasil," ungkap Andriy Lunin.
Malam ini, aksi gemilangnya menyelamatkan dua penalti, membantu Real Madrid melaju ke semifinal Liga Champions. Los Blancos melaju ke semifinal dengan hasil memuaskan. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: tnt sports