Kenang Cinta Kasih Dua Yahudi dalam Lagu, Barbra Streisand Rilis Single Love Will Survive

Kenang Cinta Kasih Dua Yahudi dalam Lagu, Barbra Streisand Rilis Single Love Will Survive

Cerminkan cinta kasih dalam sebuah lagu, Barbra Streisand rilis single Love Will Survive. --people

HARIAN DISWAY - Sudah enam tahun lamanya Barbra Streisand tak merilis karya baru. Tapi kali ini dia siap tampil kembali dengan single anyar berjudul Love Will Survive. Dibuat untuk mengenang kisah cinta.

Pada 17 April 2024, Streisand dengan bangga mengumumkan bahwa single baru pertamanya dalam enam tahun terakhir itu siap dirilis. Sengaja dibuat khusus untuk serial Peacock and Sky Original yang berjudul The Tattooist of Auschwitz.

Kata Streisand, karyanya itu adalah sebuah pengingat. Bahkan pada masa-masa tergelap sekali pun. Bahwa kekuatan cinta dapat menang dan bertahan. Itulah pesan kuat yang ingin disampaikan Streisand dalam Love Will Survive.

BACA JUGA: Saint Levant, Rapper Palestina yang Hangatkan Coachella dengan Lirik Menyentuh

Dikerjakan Hans Zimmer bersama Kara Talve, Walter Afanasieff, dan Charlie Midnight, single itu bahkan tak hanya jadi karya baru Streisand setelah enam tahun. Tapi Love Will Survive yang siap dirilis pada 25 April itu sekaligus menandai lagu pertama Streisand untuk serial TV.

Untuk proyek yang satu itu, Streisand memang sangat terinspirasi untuk membawakan lagu tersebut secara khusus. Ia ingin menceritakan kisah cinta antara dua orang Yahudi yang bertemu di kamp konsentrasi Auschwitz pada 1942. Setelah pasangan tersebut memasuki usia lanjut.

“Karena meningkatnya antisemitisme di seluruh dunia saat ini, saya ingin menyanyikan Love Will Survive dalam konteks serial itu sebagai cara untuk mengenang enam juta jiwa yang hilang kurang dari 80 tahun yang lalu,” kata Streisand.

BACA JUGA: Raffi Ahmad dan Wulan Guritno Dapat Kiriman Hampers dari Prabowo, Apa Isinya?

Film itu dibuat berdasarkan kisah nyata dan terinspirasi novel berjudul sama karya Heather Morris tahun 2018 yakni The Tattooist of Auschwitz. Kisahnya berpusat pada seorang pria Yahudi Slovakia bernama Lali yang dideportasi ke Auschwitz. Ia ditugaskan untuk menato nomor identifikasi sesama tahanan.

Di sanalah, ia bertemu Gita. Keduanya lalu bertekad untuk tetap hidup satu sama lain sambil terus diawasi oleh Nazi. Saat Lali menjadi duda pada usia 80an, ia bertemu Morris, seorang penulis. Kepadanyalah Lali lalu menceritakan kisah percintaannya dengan Gita.

Adalah Jonah Hauer-King yang berperan sebagai Lali muda. Sementara Harvey Keitel memainkan karakter tersebut di tahun-tahun terakhirnya. Sementara Anna Próchniak memerankan Gita dan Melanie Lynskey berperan sebagai Morris.

BACA JUGA: 5 Kota Tujuan Tur Konser Sheila On 7 Tahun Ini, Simak Jadwal War Tiketnya

Atas karya Streisand itu Claire Mundell, produser eksekutif Synchronicity Films, salah satu perusahaan di balik serial tersebut, sangat mengapresiasinya. “Barbra Streisand adalah salah seorang artis paling terkenal di dunia dan kami merasa sangat terhormat bisa bekerja sama dengannya,” katanya.

Mundell memang sangat memuji Streisand dan karyanya itu. “Barbra dan timnya telah menciptakan lagu terindah dan itu merangkum pesan utama dari serial ini. Bahwa cinta akan bertahan,” lanjutnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: