Girona FC: Pesona Sepak Bola di Kota Kecil Girona

Girona FC: Pesona Sepak Bola di Kota Kecil Girona

Berawal dari divisi lima liga Spanyol, Pere Guardiola dengan strategi jitunya bawa Girona FC ke Liga Europa-instagram -gironafc

BACA JUGA:Tumbangkan Osasuna 2-0, Girona Gusur Barcelona di Posisi Kedua La Liga

Pria asal Spanyol ini membangun tim yang terorganisir dengan membentuk dewan penasehat yang terdiri dari tokoh-tokoh terhormat di Spanyol. Ia menunjuk Delfi Geli sebagai Presiden klub dan Juan Carlos sebagai kepala scouting tim.

Pere Guardiola juga memiliki pengalaman mumpuni di dunia sepak bola. Ia pernah bekerja di agensi pemain sepak bola di Belanda, Sports Entertaiment Grup, dan terbiasa mencari serta bekerja sama dengan pelatih dan pemain berbakat.

Ia pernah membantu Luiz Suarez, Andreas Iniesta, dan Thiago Alcantara dalam mencari klub baru.


SEJARAH! Girona hancurkan Cadiz 4-1, berlaga di Eropa untuk kali pertama. Foto: pemain Girona merayakan sukses mereka mengalahkan Cadiz bersama fans, 21 April 2024.-Opta Jose-

Dengan pengalaman dan relasinya, Pere Guardiola mampu membangun Girona FC dengan manajemen yang baik dan menjalin hubungan erat dengan para sponsor. Ia memiliki ambisi besar untuk menyamai popularitas Barcelona di tanah Catalan di masa depan.

Pere Guardiola tak sendirian dalam misinya. City Football Group (CFG) juga berinvestasi di Girona FC dengan membeli saham yang setara dengannya. Status Girona FC sama dengan New York City, Melbourne City, dan klub-klub lain di bawah CFG.

CFG merupakan perusahaan induk yang mengelola klub sepak bola, sebagian besar dimiliki Sheik Mansour bin Zayed Al Nahyan dari Abu Dhabi, sekaligus pemegang mayoritas saham Manchester City.

Kedekatan Girona FC dengan Manchester City membawa keuntungan besar. Pere Guardiola mendapatkan kesepakatan peminjaman untuk pemain muda berbakat yang membutuhkan menit bermain untuk menjadi pemain top dunia.

BACA JUGA:Fulltime Barcelona vs Getafe 4-0: Blaugrana Menggila, Salip Girona di Peringkat Kedua

BACA JUGA:Hasil La Liga Athletic Bilbao vs Girona 3-2: Blanquivermells Mulai Kehabisan Bensin, Barcelona Mengintai

Sejak 2015, tercatat 22 pemain telah dipinjamkan dari Manchester City ke Girona FC. Namun, tak banyak pemain muda berbakat yang mencapai tujuan akhir untuk menembus skuad utama The Citizen.

Salah satu contoh pemain muda yang sukses dari program peminjaman ini adalah Aleix Garcia. Pemain muda Villareal ini direkrut Manchester City pada tahun 2015.

Namun, setelah dua tahun bersama The Citizen, ia hanya tampil sembilan kali dan kemudian dipinjamkan ke Girona FC selama dua musim. Pada musim 2021, Aleix Garcia akhirnya dikontrak permanen oleh Girona FC.

Kisah Girona FC menunjukkan bahwa keterbatasan sumber daya dan popularitas tak menjadi hambatan untuk meraih kesuksesan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber