Girona FC: Pesona Sepak Bola di Kota Kecil Girona

Girona FC: Pesona Sepak Bola di Kota Kecil Girona

Berawal dari divisi lima liga Spanyol, Pere Guardiola dengan strategi jitunya bawa Girona FC ke Liga Europa-instagram -gironafc

HARIAN DISWAY - Di bagian ujung timur laut Spanyol, terhampar kota kecil Girona dengan populasi 100.000 jiwa.  Diapit oleh Sungai Ter dan Sungai Onyar, Girona menjelma menjadi destinasi wisata populer bagi para pelancong harian dari Barcelona.

Hanya 40 menit perjalanan kereta api berkecepatan tinggi, pelancong dapat menikmati pesona bangunan kolosal dan bersejarah di kota itu.

Namun, daya tarik Girona tak hanya berhenti di arsitekturnya yang memukau. Tim sepak bola mereka, Girona FC, juga mampu menampilkan keindahan permainan si kulit bundar yang tak kalah menarik, bahkan setara dengan raksasa Eropa seperti Barcelona FC.

Berdiri sejak tahun 1930, Girona FC belum pernah meraih gelar Liga Spanyol atau Trofi Europa. Bahkan, sejak tahun 1959 hingga 2008, tim ini tak pernah mencicipi atmosfer La Liga 2. Klub ini pun terbelit masalah finansial selama beberapa dekade.

"Warga Girona mayoritas adalah penggemar Barcelona, Real Madrid, atau bahkan Espanyol," ungkap Presiden Girona FC, Delfi Geli. Mantan pemain sepak bola profesional asal Spanyol ini mengakui bahwa Girona bukan kota yang lekat dengan sepak bola.

BACA JUGA:Sejarah! Girona Hancurkan Cadiz 4-1, Berlaga di Eropa Untuk Kali Pertama

BACA JUGA:Atletico Madrid vs Girona 3-1, Brace Griezmann Bawa Los Rojiblancos Comeback

"Ini adalah realitas kami. Hal terdekat yang bisa kami capai adalah kasta tertinggi. Kota ini pernah memiliki tim bola basket di kasta teratas nasional, namun jika membahas sepak bola... anda harus mencari di tempat lain," lanjutnya.

Stadio Estadi Montilivi, markas Girona FC, merupakan stadion terkecil di La Liga, hanya mampu menampung 14.000 penonton. Angka ini jauh meningkat dibandingkan tahun 1999 saat Girona FC berlaga di kasta kelima, di mana stadion ini hanya mampu menampung 200 penonton.

Meskipun terbilang kecil, Girona FC menunjukkan peningkatan pesat dalam 24 tahun terakhir. Blanquivermall (julukan Girona FC) saat ini menduduki posisi ketiga di kasta tertinggi Liga Spanyol, hanya terpaut dua poin dari tetangga mereka, Barcelona FC yang berada di posisi kedua.


Skuad Girona FC yang merupakan perpaduan pemain - pemain yang gagal di Liga Inggris dan pemain muda pinjaman Manchester City-instagram -@gironafc

Tak hanya itu, Girona FC juga sukses mengalahkan Barcelona FC di Camp Nou untuk pertama kalinya dalam sejarah pada Desember lalu.

Kemajuan Girona FC tak lepas dari kepemimpinan Pere Guardiola, adik kandung pelatih Manchester City, Pep Guardiola. Pere Guardiola merupakan pemilik 44% saham klub dan berperan penting dalam mengelola tim.

BACA JUGA:Catat! Link Nonton Osasuna vs Madrid: Misi Los Blancos Menjauhi Girona dan Barcelona

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber