Hajar Juara Bertahan Arab Saudi 2-0, Uzbekistan U-23 Jumpa Indonesia di Semifinal

Hajar Juara Bertahan Arab Saudi 2-0, Uzbekistan U-23 Jumpa Indonesia di Semifinal

Aksi Ahmed Al Ghamdi saat mencoba melewati hadangan pemain Uzbekistan di laga perempat final Piala Asia U-23, 26 April 2024-AFC-

HARIAN DISWAY - Timnas Uzbekistan U-23 berhasil melanjutkan langkah mereka ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024. Di babak perempat final, mereka memukul sang juara bertahan, Arab Saudi dengan skor 2-0.

Dalam laga yang digelar di Khalifa International Stadium, Jumat malam, 26 April 2024 itu, Uzbekistan tampil sangat taktis. Dua dol kemenangan mereka dicetak oleh Khusyain Norchaev di menit 45+2 dan Umarali Rakhmonaliev pada menit ke-84.

Tekanan Uzbekistan membuat Arab Saudi sama sekali tak mampu mencetak gol di laga tersebut. Malahan mereka harus bermain dengan 10 pemain setelah Ayman Yahya mendapat kartu merah di menit ke-70.

BACA JUGA:Dulu Dihina, Kini Shaun Evans Banjir Pujian dari Suporter Indonesia!

Kemenangan itu membawa Uzbekistan melajut ke babak semifinal. Lawan yang akan dihadapi Uzbekistan U-23 nantinya adalah Timnas Indonesia.

Jalannya Pertandingan


Uzbekistan berhasil melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah mengalahkan Arab Saudi 2-0, 26 April 2024-AFC-

Laga antara dua finalis Piala Asia U-23 edisi 2022 itu sejatinya berjalan seru. Arab Saudi mencoba mendominasi laga dengan memegang kendali permainan sejak menit awal.

Kedua tim sama-sama tidak mau mengalah dan fokus penuh. Baik saat bertahan maupun menyerang. Aksi jual beli serangan pun dipertontonkan oleh kedua tim kuat Asia tersebut.

Kebuntuan baru pecah menjelang akhir babak pertama. Menerima umpan Abbosbek Fayzullaev, Husain Norchaev sukses melepaskan tembakan ke sisi kanan gawang dan menjadi gol. Dengan skor 1-0, Uzbekistan memimpin di masa perpanjangan waktu babak pertama.

BACA JUGA:Sssttt! Ini Percakapan Erick Thohir yang Bakar Semangat Timnas Indonesia U-23 di Piala Asia AFC

BACA JUGA:Jepang Taklukkan Qatar 4-2 Lewat Perpanjangan Waktu, Samurai Biru Kesusahan Lawan 10 Pemain Qatar!


Umarali Rakhmonaliev ketika mencetak gol kedua Uzbekistan melawan Arab Saudi, 26 April 2024-AFC-

Tertinggal 0-1 membuat Arab Saudi tampil beringas di babak kedua. The Green Falcons (alias Si Elang Hijau, julukan timnas Saudi) begitu berambisi mencetak gol balasan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber