Masih Trauma Melawan India, Fajar Alfian Optimis Bisa Merebut Piala Thomas Edisi Berikutnya

Masih Trauma Melawan India, Fajar Alfian Optimis Bisa Merebut Piala Thomas Edisi Berikutnya

Fajar Alfian (tengah) dan Apriyani Rahayu (kiri) menyerahkan trofi runner up Piala Thomas dan Uber 2024 kepada Sekjen PP PBSI M. Fadil Imran di Gedung VVIP Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta pada Senin, 6 Mei 2024-Ragil Putri Irmalia-

JAKARTA, HARIAN DISWAY – Indonesia menempati posisi runner up Piala Thomas 2024. Ini menjadi final ketiga beruntun bagi Indonesia. Tapi dalam dua edisi terakhir, mereka kalah di babak pamungkas.

Fajar Alfian, yang juga sebagai kapten Tim Indonesia di Piala Thomas, menuturkan pengalamannya saat berlaga di Chengdu, Tiongkok pada 27 April-5 Mei 2024 itu.

Fajar merasakan trauma yang tersisa dari edisi sebelumnya.

Pada Piala Thomas 2024 ini, Indonesia masuk grup neraka. Mereka bersaing dengan India yang juga juara bertahan, Inggris dan Thailand.

Ternyata Indonesia mampu menjadi juara grup setelah mengalahkan tiga tim tersebut.


Jonatan Christie membawa Indonesia kembali unggul dari India di Thomas Cup 2024-PBSI-

“Jujur, waktu ketemu India, ada sedikit rasa seperti tahun 2022. Mereka juara bertahan dan juga ada rasa takut melawan mereka. Pasti ada itu semua. Tapi dengan kerja keras dan kekompakan yang luar biasa kami bisa mengalahkan India di fase grup,” kata Fajar usai mendarat di Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang pada Senin, 6 Mei 2024 itu.

BACA JUGA: Tim Thomas dan Uber Disambut Suka Cita di Bandara Soekarno-Hatta

BACA JUGA:Final Thomas Cup 2024: Tiongkok vs Indonesia 3-1, Back-to-Back Runner Up Akibat Salah Strategi?

Dalam pertandingan fase grup itu, Indonesia menundukkan India 4-1. Hasil tersebut membalas pertemuan sebelumnya di final Piala Thomas 2022 saat Indonesia takluk 3-0 dari India.

Kemudian pada babak perempat final, Indonesia menang 3-1 atas Korea Selatan. Babak semifinal Indonesia menang sempurna atas Taiwan. Sayangnya, pada babak final, Indonesia harus mengakui keunggulan Tiongkok 3-1.


FINAL Thomas Cup 2024: Tiongkok vs Indonesia 3-1, Back-to-Back Runner Up. Foto: M Shohibul Fikri/Bagas Maulana.-Deri Destan-PP PBSI

“Saya pribadi mewakili tema-teman, mohon maaf belum bisa membawa Piala Thomas kembali ke tanah air. Pasti seluruh masyarakat Indonesia dan seluruh pecinta bulu tangkis merindukan semua itu,” kata juara All England 2023 tersebut.

Fajar menambahkan, dengan skuad saat ini, Indonesia memiliki peluang untuk memenangkan Piala Thomas 2024.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: