Gerindra Jawa Timur Pertimbangkan Usulan Pengusaha Muda Hendy Setiono Jadi Calon Wali Kota Surabaya 2024

Gerindra Jawa Timur Pertimbangkan Usulan Pengusaha Muda Hendy Setiono Jadi Calon Wali Kota Surabaya 2024

Pengusaha muda Surabaya Hendy Setiono santer terdengar diusulkan sebagai bakal calon Wali Kota Surabaya-Ist-Harian Disway

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Usulan nama pengusaha muda SURABAYA Hendy Setiono santer terdengar sebagai bakal calon Wali Kota SURABAYA. Usulan disampaikan relawan Prabowo-Gibran, relawan Santri Prabowo (Santri Pro), dan relawan Joko Widodo belum lama ini.

DPD Partai Gerindra Jawa Timur menyambut baik usulan pencalonan Hendy Setiono dalam bursa calon Wali Kota Surabaya di Pilwali Surabaya 2024. Gerindra menilai Hendy sebagai sosok potensial untuk diusung.

"Usulan dari teman-teman itu merupakan aspirasi yang baik dalam proses demokrasi," ujar Ketua DPD Gerindra Jawa Timur Anwar Sadad atau biasa dikenal Gus Sadad.

BACA JUGA:DPC Gerindra Surabaya Belum Dapat Instruksi Untuk Ahmad Dhani Jadi Bacawali Surabaya

Gus Sadad mengaku sebelumnya sudah lama mengenal sosok sosok Hendy sebagai pengusaha muda asal Surabaya. Selain berkiprah di dunia bisnis, rupanha Hendy juga aktif di politik.

Pada Pilpres 2024, keduanya diketahui mendukung paslon Prabowo-Gibran. Gus Sadad merupakan Dewan Pengarah Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Jatim. Sedangkan Hendy menjabat sebagai Koordinator Fanta Berbagi Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran.

Menurutnya, Gerindra terbuka untuk mengusung calon potensial seperti Hendy. Namun tetap harus melewati sejumlah kriteria yang dipersyaratkan. Selain memiliki kapabilitas, calon yang diusung Gerindra harus memiliki tingkat keterpilihan (elektabilitas) yang tinggi. Hal ini mengingat adanya calon petahana yang diusung PDI Perjuangan dan PKB.

BACA JUGA:Usulkan Mantu Pakde Karwo, Golkar-Gerindra Siap Koalisi di Pilwali Surabaya, Yakin Bisa Kalahkan Eri Cahyadi-Armudji?

"Kami ingin mengusung calon yang memiliki program kerakyatan, mampu merangkul semua kalangan, dan memiliki potensi keterpilihan besar," jelasnya.

Gerindra juga mendorong para calon untuk mengikuti mekanisme internal partai. Menurutnya, Gerindra prioritas  mengusung kader internal. Meski begitu tetap terbuka terhadap calon dari berbagai latar belakang.

"Pada akhirnya, semua keputusan akan diambil oleh Ketua dewan pembina sekaligus ketua umum kami, Bapak Prabowo Subianto," jelasnya.

BACA JUGA:Gerindra Siapkan Musisi Ahmad Dhani di Pilwali Surabaya 2024

Koordinator Relawan Santri Prabowo (Santri Pro) Jawa Timur M Syarif Hidayatullah mengatakan bahwa Hendy merupakan tokoh pengusaha yang merepresentasikan anak muda.

Menurutnya, Hendy Setiono merupakan pengusaha muda asal Surabaya yang dikenal berkat produk dagangnya Kebab Turki Baba Rafi. Pengalaman berwirausaha menjadi nilai positif tersendiri agar bisa memajukan perekonomian di Surabaya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: