Apa Itu Franchise? Inilah Penjelasan dan Cara Kerja Bisnisnya
Inilah penjelasan dan cara kerja bisnis franchise. --ilustrasi
HARIAN DISWAY - Saat ini, bisnis franchise ramai diperbincangkan. Di beberapa kalangan tertentu, banyak yang tertarik memulai bisnis tersebut. Namun, apa sih yang dimaksud dengan franchise dan bagaimana bisnis tersebut berjalan?
Franchise adalah istilah yang sering kita dengar. Dalam bahasa Indonesia dikenal sebagai waralaba. Kata "wara" berarti lebih, dan "laba" berarti untung. Sehingga bisnis waralaba mengacu pada usaha untuk mendapatkan keuntungan lebih.
Menurut Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 71 Tahun 2019 tentang Penyelenggaraan Waralaba, waralaba adalah hak khusus yang dimiliki oleh individu atau badan usaha terhadap sistem bisnis dengan ciri khas tertentu.
Untuk memasarkan barang atau jasa yang sudah terbukti sukses. Hak ini dapat dimanfaatkan oleh pihak lain berdasarkan perjanjian waralaba.
BACA JUGA: Ada Apa Saja di Pameran Franchise dan Peluang Usaha IFBC 2022 Surabaya? Investasi Mulai Rp 5 juta.
Apa itu Franchise?
Inilah penjelasan dan cara kerja bisnis franchise. Foto: Apa itu franchise? --ilustrasi
Franchise adalah metode bisnis yang semakin populer di Indonesia. Awalnya berkembang di Amerika Serikat, sistem ini kemudian menyebar ke berbagai belahan dunia, termasuk Indonesia.
Franchise atau waralaba adalah konsep pemasaran yang memungkinkan perluasan usaha secara cepat. Menurut buku Top Bisnis Franchise 10 Juta karya Dewangga Sugiarto, franchise adalah strategi untuk mempercepat pertumbuhan bisnis.
Dalam bisnis franchise, terdapat dua pihak utama, yakni franchisor dan franchisee. Franchisor adalah pihak yang memberikan waralaba, sedangkan franchisee adalah pihak yang menerima waralaba.
Franchisor bertanggung jawab menyediakan sistem, merek, dan dukungan bisnis, sementara franchisee menjalankan usaha sesuai dengan panduan dan standar yang ditetapkan franchisor.
BACA JUGA: Info Franchise dan Business Concept 2022 Tangerang Dimulai Jumat Lusa
Inilah penjelasan dan cara kerja bisnis franchise. Foto: Jenis franchise. --ilustrasi
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: