Mengungkap Rahasia Tidur Berkualitas demi Mencapai Kesehatan Fisik dan Mental yang Optimal
Jangan sepelekan tidur. Sebab tidur merupakan kebutuhan dasar manusia. Tapi sayang, sering kali diabaikan. Padahal tidur yang berkualitas memiliki peran penting dalam menjaga kesehatan fisik, mental, dan emosional. --iStockphoto
Sebaliknya, kurang tidur dapat menyebabkan masalah seperti kecemasan, depresi, dan gangguan memori. Sebab selama tidur, otak mengkonsolidasikan kenangan, membersihkan zat-zat toksin yang terakumulasi selama aktivitas sehari-hari.
3. Sistem Imun
Tidur yang baik mendukung fungsi sistem kekebalan tubuh, membantu melawan infeksi dan penyakit. Tidur yang cukup memainkan peran penting dalam menjaga daya tahan tubuh terhadap infeksi dan penyakit.
Selama tidur, sistem kekebalan tubuh memproduksi protein dan sel-sel yang melawan infeksi. Oleh karena itu, tidur yang cukup dapat membantu mencegah penyakit dan mempercepat pemulihan ketika seseorang sakit.
BACA JUGA: Kenali Faktor yang Mempengaruhi Gangguan Kesehatan Mental dan Cara Mengatasinya
4. Pengendalian Berat Badan
Tidur yang cukup membantu mengatur hormon yang mengontrol rasa lapar dan kenyang, sehingga mencegah makan berlebihan dan membantu menjaga berat badan yang sehat. Bila Anda sedang diet, sebaiknya tidurlah yang cukup.
Rahasia Tidur Berkualitas
1. Rutinitas Tidur yang Konsisten
Usahakan tidur dan bangun pada waktu yang sama setiap hari, bahkan pada akhir pekan. Konsistensi membantu mengatur jam biologis tubuh atau ritme sirkadian, yang berperan dalam mengatur siklus tidur dan bangun.
Kualitas tidur yang optimal juga memberikan dukungan penting bagi fungsi mental, meningkatkan konsentrasi dan meredakan stres. Bangun tidur dengan gembira adalah salah satu tanda tidur Anda berkualitas. --iStockphoto
2. Lingkungan Tidur yang Nyaman
Ciptakan lingkungan tidur yang kondusif. Pastikan kamar tidur gelap, tenang, dan sejuk. Di dalam kamar Anda, sebaiknya gunakanlah tirai yang lebih gelap, memakai penutup telinga, atau mesin penghasil suara putih jika diperlukan.
BACA JUGA: Ingin Tidur Berkualitas? Begini Pengaruh Posisi Tidur terhadap Kesehatan
3. Batasi Paparan Cahaya Biru
Cahaya biru dari perangkat elektronik dapat mengganggu produksi melatonin, hormon yang mengatur tidur. Hindari penggunaan gadget seperti smartphone dan komputer setidaknya satu jam sebelum tidur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: