Dramatis! Meksiko vs Brasil 2-3, Bintang Baru Real Madrid Bawa Selecao Menang di Injury Time

Dramatis! Meksiko vs Brasil 2-3, Bintang Baru Real Madrid Bawa Selecao Menang di Injury Time

Brasil berhasil memenangkan laga uji coba internasional kontra Meksiko 3-2, 9 Juni 2024-Instagram @cbf_futebol-

HARIAN DISWAY - Brasil berhasil meraih kemenangan dramatis 3-2 atas Meksiko dalam laga uji coba jelang Copa America 2024, 9 Juni 2024. Laga berjalan alot, tapi Selecao (sebutan Timnas Brasil) sukses mengungguli perlawanan Meksiko.

Pertandingan yang berlangsung di Kyle Field, College Station, Texas itu diwarnai dengan drama gol penentu dari pemain muda Brasil, Endrick, di detik-detik terakhir.

Selecao unggul dua gol terlebih dahulu melalui Andreas Pereira di menit ke-5 dan Gabriel Martinelli menit 54. Lalu Meksiko berhasil menyamakan kedudukan di menit 73 via Julian Quinones dan Guillermo Martinez di menit 90+2.

Saat laga diyakni bakal berakhir imbang 2-2, bintang baru Real Madrid, Endrick, tampil memukau. Remaja berusia 17 tahun itu mencetak gol di detik-detik akhir laga. Brasil pun keluar sebagai pemenang. 

BACA JUGA:Portugal Dihajar Kroasia 1-2 Tanpa Cristiano Ronaldo, Begini Roberto Martinez Berkilah

Jalannya Pertandingan


Andreas Pereira mencetak gol cepat di menit kelima saat Brasil bertamu ke markas Meksiko, 9 Juni 2024-Instagram @cbf_futebol-

Brasil membuka skor pertandingan pada menit kelima melalui gol cepat Andreas Pereira. Setelah menerima umpan dari Savio, Andreas Pereira mengecoh lini pertahanan Meksiko dan melepaskan tembakan mendatar.

Tendangan spekulasi eks penggawa Manchester United itu berhasil memperdaya Julio Gonzalez, kiper Meksiko. Keunggulan tim tamu bertambah di menit ke-54 setelah Gabriel Martinelli mencetak gol.

Umpan lambung dari belakang diterima Yan Couto lalu diteruskan dengan umpan tarik dari sisi kanan kotak penalti. Martinelli yang berdiri di posisi kosong dengan mudah melakukan sontekan dari depan kotak enam yard.

Babak pertama pun ditutup dengan keunggulan dua gol Tim Samba (sebutan lain Timnas Brasil).

BACA JUGA:Cristiano Ronaldo Masuk Skuad Portugal untuk Euro 2024, Roberto Martinez: Butuh Sosok di Ruang Ganti


Endrick mencetak gol telat yang membawa Brasil menang 3-2 atas Meksiko di laga uji coba internashional, 9 Juni 2024-Instagram @cbf_futebol-

Memasuki babak kedua, Meksiko berusaha menyamakan kedudukan. Mereka melancarkan serangan demi serangan untuk menciptakan gol balasan. Meksiko berhasil. Di menit ke-70 Meksiko memperkecil kedudukan melalui gol Julian Quinones.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: espn