Maryam March Maharani Jadi Pembawa Bendera Indonesia di Pembukaan Olimpiade Paris 2024

Maryam March Maharani Jadi Pembawa Bendera Indonesia di Pembukaan Olimpiade Paris 2024

Judoka Maryam March Maharani bakal menjadi pembawa bendera Merah Putih di defile Tim Indonesia pada opening ceremony Olimpiade Paris 2024, 26 Juli.-ist-

HARIAN DISWAY – Komite Olimpiade Indonesia (KOI) menunjuk atlet Judo Maryam March Maharani sebagai pembawa bendera. Judoka -sebutan pemain Judo- yang biasa disapa Rani itu akan bertugas memimpin kontingen Merah Putih di upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024.

Sebagai pembawa bendera, Rani akan berjalan yang paling depan. Ada 15 perwakilan kontingen Indonesia yang mengikuti upacara pembukaan Olimpiade pada Jumat, 26 Juli 2024.

"Saya bersyukur bisa menjadi flag bearer karena banyak yang mau posisi ini dan dikasih kesempatan. Semoga bisa membanggakan buat Indonesia dan memberikan hasil terbaik serta jadi inspirasi buat atlet lain," ujar Rani.

Acara kali ini akan berbeda dari Olimpiade sebelumnya. Upacara pembukaan Olimpiade Paris 2024 diadakan di Sungai Seine, Paris. Setiap kontingen akan menaiki kapal dan melintasi aliran sungai yang masuk daftar situs warisan dunia UNESCO itu.

BACA JUGA:Wow! Siaran Langsung Olimpiade Paris 2024 Dilakukan dengan Samsung Galaxy S24 Ultra

"Dipilihnya Rani bukan tanpa sebab. Dia ini perempuan tangguh yang kembali hadir setelah Indonesia puasa cukup lama di Olimpiade untuk cabang olahraga judo. Terakhir pada 2012," ungkap Ketua Umum KOI Raja Sapta Oktohari, Rabu, 24 Juli 2024.

Indonesia sendiri mengirim 29 atlet di Olimpiade Paris 2024. Tetapi tidak semua atlet ikut dalam upacara pembukaan.

Sebagian besar karena persiapan untuk pertandingan. Tim bulu tangkis yang mengirim sembilan atlet bertanding pada Sabtu, 27 Juli 2024.

BACA JUGA:Totalitas! Samsung Bagikan Galaxy Z Flip 6 Edisi Khusus Buat Seluruh Atlet Olimpiade Paris 2024

Selain Rani, atlet yang ikut serta di upacara pembukaan Olimpiade adalah Rifda Irfanaluthfi (senam), Bernard Van Aert (balap sepeda), Azzahra Permatahani, dan Joe Aditya (renang). Sisanya merupakan tim pendukung dan ofisial kontingen. Termasuk Chef de Mission (CdM) Anindya Bakrie.

"Untuk opening ceremony, Tim Indonesia ada 15 orang dengan kostum defile yang masih menjadi kejutan. Pesona Rani tidak akan kalah dengan LeBron James, yang menjadi pembawa bendera Amerika Serikat,” tutur Anin.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: