Makna Filosofis di Balik Seragam Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Makna Filosofis di Balik Seragam Kontingen Indonesia di Olimpiade Paris 2024

Potret seragam khusus yang akan dikenakan oleh kontingen Indonesia untuk menghadiri pembukaan olimpiade paris 2024. --instagram @timindonesiaofficial

Pada seragam kontingen Indonesia ini menampilkan detail kecil berupa lambang Indonesia dengan garis merah putih.

Detail tersebut bukan hanya hiasan semata, tetapi memiliki makna filosofis yang mencerminkan persatuan dari banyaknya warisan Nusantara.


Seragam kontingen Indonesia dalam pembukaan Olimpiade Paris memadukan elemen modern dan aksen tradisional khas Indonesia. --instagram @timindonesiaofficial

Seragam kontingen pria menampilkan jaket denim yang terinspirasi dari "beskap" pakaian tradisional pria Khas Jawa dengan garis merah putih di bagian lengan yang melambangkan bendera Merah Putih.

BACA JUGA:Olimpiade Paris 2024: Srikandi Panahan Indonesia Masuk 10 Besar!

Jaket ini dipadukan dengan celana panjang putih dan blangkon yang memiliki sentuhan kulit dan denim.


Seragam kontingen pria menampilkan jaket denim yang terinspirasi dari --instagram @timindonesiaofficial

Sementara itu, seragam kontingen wanita terdiri dari atasan kebaya kutubaru berwarna merah tua yang dipadukan dengan celana olahraga putih.

Seragam ini memadukan kesan sporty dan keanggunan yang terinspirasi dari kebudayaan Indonesia.


seragam kontingen wanita terdiri dari atasan kebaya kutubaru berwarna merah tua yang dipadukan dengan celana olahraga putih. --instagram @timindonesiaofficial

BACA JUGA:Kekacauan di Olimpiade Paris 2024: Argentina vs Maroko Ditunda Akibat Invasi Penonton

Didit Hediprasetyo menggunakan bahan berkualitas tinggi yang nyaman, termasuk denim Indonesia stonewashed dan beludru mewah, serta kaus sutra dalam palet warna primer yang mencolok.

Dia juga mempertimbangkan kebutuhan dan kenyamanan para atlet dalam desainnya.

Pada upacara pembukaan, kontingen Indonesia akan diwakili oleh 29 atlet dari 12 cabang olahraga, termasuk bulutangkis, renang, panjat tebing, dan lain-lain.

Inspirasi dari perjalanan Raden Saleh dan penghormatan terhadap warisan budaya Indonesia menjadikan seragam ini sebagai simbol kebanggaan nasional di kancah internasional. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: