OP Banget! 5 Hal tentang Dr Doom, Villain Avengers yang Diperankan Robert Downey Jr

OP Banget! 5 Hal tentang Dr Doom, Villain Avengers yang Diperankan Robert Downey Jr

ROBERT Downey Jr kembali ke MCU jadi Dr Doom. Foto: Robert Downey Jr berbicara di San Diego Comic Con, 28 Juli 2024. -Matt Winkelmeyer-AFP

BACA JUGA:Pencinta Marvel, Silahkan Intip Track List Guardian of the Galaxy Vol 3

4. Asal Kekuatan Magis


5 hal tentang Dr Doom, villain Avengers yang diperankan Robert Downey Jr. Foto: Dr Doom mendapatkan kekuatan di Tibet.-Marvel Comics-

Karena malu, Doom pergi berkeliling dunia. Ia tiba di sebuah desa kecil para biksu di Tibet. Mereka membantunya membuat baju zirah dan mempelajari kekuatan sihir seperti Dr Strange. Ia kembali ke tanah airnya di Latveria untuk menggulingkan pemimpinnya, lalu mendeklarasikan diri sebagai raja.

Doom mulai menggunakan sumber daya negerinya (termasuk sumber daya alam dengan kekuatan setara vibranium) untuk melanjutkan rencananya menguasai dunia. Hal itu menyebabkan Doom sering berkonflik dengan Fantastic Four di berbagai kesempatan.

Doom memperoleh kekuatan magisnya yang besar dengan melakukan perjalanan kembali ke masa lalu untuk mempelajari tentang sihir pada tahap paling awal. Ia kemudian kembali ke masa kini hanya dengan menunggu.

BACA JUGA:Review Thor 4, Marvel Land: Love and Thunder Fun Park

5. Kekuatan


5 hal tentang Dr Doom, villain Avengers yang diperankan Robert Downey Jr.-Marvel Comics-

Kekuatan Doom disebut-sebut jauh lebih besar daripada superhero biasa. Kehebatannya hanya dilampaui oleh mereka seperti Galactus dan Dormammu.

Senjata Dr Doom yang paling kuat dan paling berbahaya adalah kecerdasannya. Ia adalah salah seorang makhluk terpintar di seluruh multiverse. Satu-satunya saingan beratnya adalah musuh bebuyutannya, Reed Richards. Kejeniusan Doom memungkinkan ia menciptakan senjata canggih, hingga mencuri kekuatan dari makhluk kosmik dan dewa.

Penguasaan sains Doom memungkinkan ia menciptakan pasukan besar dan senjata robot lainnya. Ciptaan terbesarnya adalah Doombots; sebuah salinan cybernetic dari dirinya sendiri. Yang juga sudah disuntkkan sebagian kecil dari kekuatan magisnya. Pokoknya ngeri.

BACA JUGA:Marvel Akhirnya Merilis Timeline Resmi Power Stone di Marvel Cinematic Universe

Armor yang digunakan Doctor Doom ditempa menggunakan sihir dan sains, membuatnya hampir tidak bisa dihancurkan. Armor itu juga dilengkapi berbagai senjata.

Selain melindunginya dari bahaya fisik, armor tersebut juga dapat membuatnya tak terlihat, kebal terhadap segala jenis pengendalian pikiran, distorsi realitas, atau efek manipulasi materi. Armor itu bahkan menahan ledakan dari Infinity Gauntlet.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber