Rumah Dinas Bapak Tayang Hari Ini, Bobby Prasetyo Tak Targetkan Jumlah Penonton

Rumah Dinas Bapak Tayang Hari Ini, Bobby Prasetyo Tak Targetkan Jumlah Penonton

Sutradara Film Rumah Dinas Bapak, Bobby Prasetyo.-Mohammad Nurwahyudi-Harian Disway -

SURABAYA, HARIAN DISWAY Film horor komedi Rumah Dinas Bapak yang ditunggu-tunggu akhirnya tayang di bioskop mulai hari ini, 8 Agustus 2024.

Film garapan Bobby Prasetyo itu diangkat dari kisah nyata. Bercerita tentang masa kecil komika kondang, Dodit Mulyanto, saat tinggal di rumah dinas almarhum bapak yang berada di tengah hutan.

Rumah Dinas Bapak memang bukan film horor pertama Bobby. Sebelumnya, sutradara asal Semarang itu sudah malang melintang menggarap film horor, seperti Pamali: Dusun Pocong dan Tanduk Setan.

Dalam proses produksi di film terbarunya ini, Bobby merasa senang dapat menyuguhkan sesuatu yang berbeda dari film horor pada umumnya.

BACA JUGA:Keseruan Nobar Film Rumah Dinas Bapak di Surabaya, Seram Tapi Lucu

BACA JUGA:9 Rekomendasi Film Bioskop Horor Indonesia dan Hollywood Agustus 2024, Ada Remake Film Horor Kang Mak

"Fun banget akhirnya diberi kesempatan untuk bikin film horor komedi. Porsinya bisa dilihat, ada elemen horor yang menegangkan, namun diselingi humor dan drama," jelasnya.

Dalam kesempatan yang sama, Bobby juga membagikan kisah dibalik layar Rumah Dinas Bapak. Tantangan terbesar adalah beradaptasi dengan kondisi hutan yang masih asri.

Terlebih, pengambilan gambar banyak dilakukan pada malam hari. Mereka juga totalitas. Lokasi syuting benar-benar berada di tengah hutan jati di Blora, Jawa Tengah. 

Lalu, rumah yang dipilih juga rumah peninggalan Belanda yang usianya sudah ratusan tahun. Itu tak lepas dari keinginan Bobby untuk menjaga keaslian cerita dari Dodit.

"Kami ingin memberikan pengalaman maksimal kepada penonton. Bagaimana suasana tinggal di tengah hutan yang pohon jatinya masih besar-besar, itu yang ingin kami tunjukkan," imbuh Bobby.

Ketika ditanya tentang target penonton, Bobby mengaku tak pasang target secara spesifik. Ia ingin berbagi kisah tentang masa kecil komika Dodit yang belum diketahui banyak orang.

"Sebanyak-banyaknya. Saya percaya kalau ada orang yang happy, kemudian membaginya ke orang lain, pasti akan ramai yang menonton," ucapnya lalu tersenyum.

Bobby menekankan Rumah Dinas Bapak bukan hanya sebuah hiburan, tetapi menunjukan arti berbagi kebahagiaan dan kehangatan dalam keluarga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: