Carlo Ancelotti dan Real Madrid Torehkan Rekor Baru di UEFA Super Cup 2024

Carlo Ancelotti dan Real Madrid Torehkan Rekor Baru di UEFA Super Cup 2024

Real Madrid berhasil memenangkan UEFA Super Cup setelah menundukkan Atalanta 2-0, 15 Agustus 2024-Instagram @realmadrid-

HARIAN DISWAY - Hasil laga UEFA Super Cup antara Real Madrid vs Atalanta berakhir 2-0. Los Blancos (sebutan Real Madrid) berhasil menundukkan Atalanta untuk mendapatkan trofi bergengsi itu. 

Skuad asuhan Carlo Ancelotti kembali menunjukkan kehebatan mereka dengan meraih gelar juara UEFA Super Cup 2024 setelah sukses menundukkan Atalanta, 15 Agustus 2024.

Pertandingan itu berlangsung di National Stadium Warsawa. Los Blancos tampil memukau dan berhasil menang dengan skor meyakinkan 2-0, yang menambah satu lagi trofi bergengsi ke lemari piala mereka.

"Saya sangat senang. Merupakan suatu kehormatan dan hak istimewa untuk melatih tim ini dan kami melakukannya dengan baik hari ini," ujar Carlo Ancelotti selepas pertandingan. 

"Laga berjalan sulit di babak pertama, karena Atalanta bermain sangat baik. Mereka sangat kuat dalam duel dan kami mengalami kesulitan. Tapi, Anda bisa melihat kualitas yang kami miliki di lini depan," imbuh Carlo Ancelotti. 

BACA JUGA:Real Madrid Kalahkan Atalanta di UEFA Super Cup 2024! Debut Manis Kylian Mbappe

Jalannya Pertandingan Real Madrid vs Atalanta


Real Madrid berhasil mengalahkan Atalanta di UEFA Super Cup 2024, Kylian Mbappe berhasil cetak gol. Foto: Selebrasi Kylian Mbappe setelah mencetak gol perdananya bagi Real Madrid--BBC

Pertandingan dimulai dengan tensi tinggi, namun babak pertama berakhir tanpa gol. Kedua tim bermain dengan hati-hati, mencoba mencari celah di pertahanan lawan.

Meskipun ada beberapa peluang, tidak ada yang berhasil mengubah papan skor hingga jeda. Madrid dan Atalanta tampak sama kuat di babak pertama, membuat penonton menantikan aksi lebih di babak kedua.

Begitu babak kedua dimulai, Real Madrid mulai menunjukkan taringnya. Mereka lebih agresif dan berhasil mendominasi permainan.

BACA JUGA:Waduh! Eduardo Camavinga Cedera Jelang Laga Real Madrid VS Atalanta

Federico Valverde menjadi pahlawan pertama bagi Real Madrid ketika ia membuka keunggulan pada menit ke-59. Gol itu tercipta dari aksi brilian Federico Valverde yang mampu memanfaatkan celah di pertahanan Atalanta.

Gelandang asal Uruguay itu menempatkan bola dengan akurasi yang tak mampu dihalau oleh kiper La Dea (sebutan Atalanta). Tak butuh waktu lama bagi Real Madrid untuk menambah keunggulan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: