Harry Maguire Absen Sebulan, Krisis Cedera Manchester United Makin Parah

Harry Maguire Absen Sebulan, Krisis Cedera Manchester United Makin Parah

Harry Maguire dikonfirmasi akan menepi selama bulan Oktober 2024 karena cedera yang dialaminya saat menghadapi Aston Villa pada pekan ketujuh EPL 2024/2025--Instagram @harrymaguire93

HARIAN DISWAY - Manchester United kembali dihadapkan dengan masalah cedera yang kian menumpuk setelah bek andalan mereka, Harry Maguire, dipastikan akan absen selama sisa pertandingan Liga Inggris bulan Oktober. 

Cedera itu terjadi saat laga imbang 0-0 melawan Aston Villa, di mana Maguire sampai harus ditarik keluar pada babak pertama. 

Kini, sang bek tengah harus menepi selama beberapa minggu ke depan, memperpanjang daftar cedera yang dialami pemain-pemain kunci Man United.

Maguire sendiri memberikan kabar ini melalui unggahan di akun Instagram pribadinya. Ia mengonfirmasi bahwa dirinya akan absen untuk sementara waktu, meski tidak menjelaskan secara detail mengenai cedera yang dialaminya.

BACA JUGA:Juventus dan Barcelona Ajukan Tawaran untuk Garnacho, MU Mau Lepas?

BACA JUGA:Bruno Fernandes Kena Kartu Merah Lagi Saat MU Ingin Bangkit


Bek kanan Man United, Noussair Mazraoui juga dikabarkan mengalami masalah pada kakinya saat melawan Aston Villa--instagram @manchesterunited

Cederanya Maguire menjadi pukulan berat bagi Man United yang tengah terpuruk di posisi ke-14 klasemen Liga Inggris. 

Performa inkonsisten di awal musim membuat tim asuhan Erik ten Hag berada di bawah tekanan besar. 

Ditambah dengan absennya pemain kunci seperti Luke Shaw, Tyrell Malacia, Mason Mount, Leny Yoro, Alejandro Garnacho, Noussair Mazraoui, dan Kobbie Mainoo, membuat situasi semakin sulit bagi tim berjuluk Setan Merah itu. 

Maguire juga dipastikan tidak akan memperkuat Timnas Inggris untuk laga UEFA Nations League mendatang melawan Yunani dan Finlandia. 

BACA JUGA:MU Tanpa Kemenangan dalam Lima Laga, Harry Maguire dan Mazraoui Malah Cedera

BACA JUGA:Live Streaming Aston Villa vs MU: Setan Merah Mengharapkan Keajaiban

Cedera ini memperpanjang daftar absen internasionalnya setelah sebelumnya Maguire juga harus melewatkan Euro 2024 karena masalah cedera betis. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber